jpnn.com, JEPANG - Honda akhirnya mengumumkan bahwa antara mereka dengan Marc Marquez sepakat mengakhiri kerja sama setelah musim MotoGP 2023.
Menurut Honda dalam keterangannya, keputusan itu diambil demi kepentingan terbaik masing-masing pihak.
BACA JUGA: Honda Mulai Mencari Pengganti Marc Marquez
"Dengan sisa satu tahun dalam kontrak empat tahun antara HRC dan Marc Marquez, kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kerja sama mereka setelah selesainya musim 2023," tulis Honda.
"Kedua belah pihak sepakat demi kepentingan terbaik, masing-masing pihak akan mencari cara lain di masa depan untuk mencapai tujuan dan target masing-masing."
BACA JUGA: Bos Ducati Sebut Marc Marquez Bakal Meninggalkan Honda, Tetapi Agak Rumit
Melalui pengumuman itu, MotoGP 2023 menjadi musim terakhir Marc Marquez bersama Honda Racing Corporation (HRC).
Hal itu mengakhiri 11 tahun kolaborasi antara pembalap bernomor #93 itu dan HRC.
BACA JUGA: MotoGP 2023: Perasaan Marc Marquez Setelah Kembali Naik Podium, Singgung Honda
Selama keduanya berkolaborasi, gelar yang diraih meliputi enam Kejuaraan Dunia kelas premier, lima Triple Crown, 59 kemenangan, 101 podium dan 64 pole position secara bersamaan.
Marc Marquez meraih Juara Dunia kelas utama perdana saat mengendarai Honda RC213V di MotoGP Amerika 2014 di Austin.
Lantas kemana Marc Marquez akan berlabuh pada MotoGP 2024? Kita tunggu pengumuman resminya. (motogp/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Rumor soal Marc Marquez Mau Berlabuh ke Gresini Racing
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha