Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar Gelar Pelatihan Budi Daya Ikan Air Tawar

Jumat, 10 November 2023 – 17:36 WIB
Pelatihan budi daya ikan air tawar yang diadakan Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar di Ciamis. Dok: sukarelawan Sandiaga.

jpnn.com, CIAMIS - Pelatihan budi daya ikan air tawar dan pembagian benih ikan gurame serta nila yang diadakan oleh Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar telah mengambil langkah signifikan menuju "Indonesia Hijau."

Program itu menggarisbawahi pentingnya perubahan menuju lingkungan yang lebih berkelanjutan dan berwawasan hijau.

BACA JUGA: Ganjar Untuk Semua Bantu Penuhi Fasilitas Pemandian Umum Warg Kampung Sanding

Adapun pelatihan itu berlangsung di Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (10/11).

Pelatihan tersebut bukan hanya teori, tetapi juga mencakup tindak lanjut melalui "Indonesia Hijau," dengan tujuan memungkinkan peserta untuk mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh dalam usaha mereka.

BACA JUGA: Sandiaga Kukuhkan Sukarelawannya Dukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Ketua Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar Ciamis, H. Kusnadi (H. Akaw) mengatakan 'Indonesia Hijau' merupakan salah satu langkah konkret dan penting dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan ketahanan pangan.

"Di sini bukan hanya pelatihan saja, jadi ada tindak lanjutnya melalui program Indonesia Hijau, jadi bagaimana para peserta ini jadi ada tindak lanjut untuk melakukan usahanya," kata H. Akaw.

BACA JUGA: Sandiaga Uno Ditunjuk Sebagai Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud

Dalam konteks ini, acara pelatihan ini tidak hanya tentang budi daya ikan, tetapi juga tentang mengubah cara berpikir masyarakat.

"Sebatas memelihara ikan, tanpa kita sadari, kita juga membantu program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan melalui program gizi. Itu adalah salah satu cara kita mendorong masyarakat untuk menjadi lebih cerdas dan maju melalui 'Indonesia Hijau," ungkap H. Akaw.

Dengan semangat yang berkobar, dukungan massif dari masyarakat di wilayah Ciamis terus mengalir untuk memperkuat Ganjar-Mahfud.

Keyakinan akan kepemimpinan tercermin dalam komitmen untuk meraih bagian dari 11 juta suara, mencerminkan kepercayaan akan visi dan dedikasi pasangan Ganjar-Mahfud.

"Insyaallah untuk mendukung kemenangan Ganjar-Mahfud di wilayah kami sudah tidak diragukan lagi untuk menciptakan 11 juta suara. Insyaallah apa yang diharapkan untuk kemenangan pak Ganjar-Mahfud bisa tercapai," ungkap H. Akaw.

Wawan Hendiawan, salah satu peserta pelatihan, menegaskan, harapannya agar kegiatan ini terus berlanjut dan memberikan peluang kepada anak muda untuk terlibat dalam budidaya ikan.

"Saya maunya kegiatan ini terus berkesinambungan supaya bisa terus. Dari kegiatan ini Insyaallah kalau kita berhasil, sukses, kita bisa mengajak anak muda untuk ikut membudidaya ikan," kata Wawan. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belanja Paket Sembako Rp 5 Ribu, Warga Bogor: Terima Kasih Sandiaga Uno, Kami Merasa Sangat Diperhatikan


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler