jpnn.com, JAKARTA - Sutradara Angga Dwimas Sasongko menghentikan kesepakatan distribusi film Nussa dan Keluarga Cemara dengan stasiun televisi yang menampilkan Saipul Jamil.
Dia mengumumkan langkah tegasnya itu melalui akunnya di Twitter, Minggu (5/9).
BACA JUGA: Reaksi Saipul Jamil Usai Kemunculannya di TV Dikecam Publik
"Karena tidak berbagi nilai yang sama dengan karya kami yang ramah anak," tulis Angga Dwimas Sasongko.
Menurut Angga, keputusannya itu dilakukan untuk mengingatkan media agar menghargai anak-anak.
BACA JUGA: Sempat Membela Saipul Jamil, Inul Daratista Minta Maaf
Dia menegaskan bahwa pemberhentian pembicaraan kesepakatan ini berlaku tidak hanya kepada stasiun TV yang sudah menayangkan Saipul Jamil.
"Tetapi juga stasiun TV lain yang nantinya melakukan tayangan serupa," lanjut Angga.
BACA JUGA: Tretan Muslim Mengaku Lega Coki Pardede Ditangkap, Ini Alasannya
Pesohor kelahiran 11 Januari 1985 itu menganggap keputusannya itu tidaklah berlebihan.
Sebab, sebagai pembuat film yang terinspirasi dari anak dan ditujukan kepada anak, dia tak ingin berbagi platform dengan pihak yang tak memiliki empati. (genpi/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh