Salat di Balaikota, Foke jadi Rebutan Salaman Warga

Minggu, 19 Agustus 2012 – 09:14 WIB
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo beserta keluarga melaksanakan sholat Ied di halaman Balaikota Jakarta pagi tadi, Minggu (19/8). Fauzi yang datang mengenakan pakaian muslim berwarna krem dan peci hitam langsung mengambil posisi di shaf paling depan.
 
Fauzi terlihat khusyuk melaksanakan ibadah tahunan tersebut. Sholat Ied ini juga diikuti oleh jajaran pejabat dan pegawai Pemprov DKI.
 
Usai sholat, calon gubernur incumbent itu menjadi rebutan warga yang ingin bersalaman. Suami Tatiek Wibowo itu pun dengan ramah dan penuh senyum melayani warga yang menyalaminya.
 
Setelah meladeni warga, Fauzi masuk ke gedung Balai Agung untuk menghadiri acara makan bersama tamu undangan. Selanjutnya, pria yang tak suka dipanggil Foke itu dijadwalkan bersilaturahmi dengan Presiden SBY dan sejumlah mantan gubernur DKI Jakarta.
 
Sementara itu ruas jalan di sekitar jalan Merdeka Selatan yang biasanya ramai tampak lengang. Bahkan jalanan yang juga bersebrangan dengan lapangan Monas itu disulap menjadi tempat parkir bagi puluhan mobil jamaah shalat Ied di Balaikota. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemudik Via Terminal Pulogadung Tembus Angka 3 Ribu

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler