Salat Jumat di Bundaran Patung Kuta, Demonstran Diajak Doakan Ahok

Jumat, 04 November 2016 – 13:44 WIB
Demonstran Salat Jumat di area Bundaran Patung Kuda. Foto: Mesya/JPNN

jpnn.com - JAKARTA--‎Ribuan jemaah yang ikut aksi, melaksanakan salat Jumat di depan bundaran Patung Kuda. 

Mereka mendoakan agar Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dihukum.

BACA JUGA: Ini yang Dilakukan Ahok Ketika Puluhan Ribu Orang Demo di Istana

Dalam khotbah Jumat, disampaikan kepada umat untuk menyatukan visi bahwa demo hari ini adalah untuk menuntut pemerintah menjalankan kewajibannya memproses Ahok secara cepat. 

Pemerintah jangan sampai mengintervensi hukum sehingga penista Alquran dilindungi.

BACA JUGA: Tak mau Disalahkan, Umat Diminta Jaga Kebersihan

"Kita doakan agar Presiden Jokowi bisa tegas. Kita juga doakan agar ‎aparat hukum bisa menjalankan tugas," ujar khotib yang diaminkan jemaah, Jumat (4/11).

Khotib juga meminta agar jemaah dalam aksi berjalan tertib dan damai. Jangan sampai melakukan tindakan anarkistis. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Hari ini, Transjakarta Tetap Layani Penumpang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Enaknya, Cuma Lihat Demo Dapat Makanan Gratis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler