Salut Dengan Komeng, Opie Kumis: Insyaallah Punya Program yang Baik

Rabu, 21 Februari 2024 – 04:00 WIB
Opie Kumis. Foto: Instagram/Opie Kumis real

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Komeng yang juga calon anggota legislatif DPD RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat, sudah memperoleh lebih dari satu juta suara dalam Pemilu 2024.

Dengan begitu, Komeng menjadi caleg DPD RI dengan suara terbanyak di Jawa Barat.

Rekan seprofesi Komeng, Opie Kumis mengaku salut dengan pemilik nama asli Alfiansyah itu.

"Komeng, kan, DPD ya. Kebetulan DPD menangnya pemilihannya luas, Jawa Barat. Terus dia punya foto paling antik lagi. Gue salut sama komeng," ujar Opie Kumis di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (20/2).

Dia menilai apa yang diperoleh Komeng saat ini merupakan takdir dari Tuhan.

Selain itu, Opie Kumis menilai bahwa rata-rata yang menjadi caleg DPD RI tak terlalu dikenal banyak masyarakat.

Lain halnya dengan Komeng yang memang sudah dikenal secara luas.

"Suaranya banyak, Komeng emang udah garisan dari Allah. Kedua adalah orang-orang yang ada di gambar itu, kertas gambar itu, semua orang tahunya Komeng, yang lain enggak ada yang kenal," ucapnya.

"Jadi, itulah yang membuat komeng jalannya aman. Mudah-mudahan memang sudah tulisan dari Allah SWT Komeng harus jadi dewan," sambungnya.

Sebagai teman, dia pun mendoakan yang terbaik untuk Komeng.

Komedian 63 tahun itu juga berharap agar kelak saat Komeng berhasil menjadi anggota DPD RI, ada program-program baik untuk teman-temannya.

"Gue berdoa, semoga dia jadi menuju Senayan dan insyaallah punya program-program yang baik buat semua teman-temannya semua di lawak," ucap Opie Kumis. (mcr7/jpnn)

BACA JUGA: Jadi Calon Anggota DPD, Komeng Ingin Mencontoh Korea Selatan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Raffi Ahmad Ikut Beri Dukungan kepada Komeng


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler