jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyambangi Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta, Selasa (16/6). Usai berziarah ke makam M.H Thamrin dan Ismail Marzuki, Ahok sempat mengunjungi makam sang ibu angkat Misribu Andi Baso Amier binti Acca.
Dia adalah wanita Bugis yang mengurus Ahok selama menempuh pendidikan di Jakarta. Ahok menjelaskan, ziarah ke makam ibu angkatnya merupakan bentuk silaturahmi.
BACA JUGA: Ramadan, Pemprov Pastikan Stok Pangan Aman
"Sampai meninggal yah silaturahmi enggak boleh putus," ujar mantan Bupati Belitung Timur tersebut di TPU Karet Bivak, Jakarta, Selasa (16/6).
Dia menambahkan, ziarah ke makam M.H Thamrin dan Ismail Marzuki merupakan bentuk mengenang dan menghormati orang yang sudah tiada. Sebab, mereka telah memberikan jasa yang sangat luar biasa.
BACA JUGA: Ahok Ingin Bangun TMP di Cilangkap
"Ziarah kubur ini selain berdoa, bahwa ada orang yang mendahului kita yang berjasa luar biasa. Supaya generasi berikutnya tahu dan menghormati generasi yang lebih senior, menghormati jasa-jasanya," tandas Ahok. (gil/jpnn)
BACA JUGA: Ahok Doakan Ketua Fraksi Nasdem DKI Jadi Gubernur
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Metro Jaya Bentuk Satgas untuk Cegah Sweeping saat Ramadan
Redaktur : Tim Redaksi