JPNN.com

Sambut Mudik Lebaran 2025, Yamaha Siagakan Bengkel Jaga dan Promo Suku Cadang

Sabtu, 22 Maret 2025 – 17:32 WIB
Sambut Mudik Lebaran 2025, Yamaha Siagakan Bengkel Jaga dan Promo Suku Cadang - JPNN.com
Program Yamaha libur lebaran 2025. Foto: YIMM

jpnn.com, JAKARTA - Merayakan tradisi mudik Lebaran 2025, Yamaha menyiapkan 121 bengkel jaga, lima mini pos, dan dua pos jaga yang disiagakan untuk konsumen mereka.

Tidak itu saja, Yamaha juga menggelar promo menarik untuk pembelian suku cadang dan aksesori.

BACA JUGA: Yamaha Merilis Naked Sport Bike Bermesin Hybrid, Harganya di Bawah Rp 30 Juta

Layanan dan promo itu merupakan bagian dari program spesial Ramadan Bersama Yamaha (Raya).

"Program bengkel jaga, mini pos, dan pos jaga merupakan salah satu bentuk komitmen pelayanan serta dukungan yang diberikan Yamaha bagi para pelanggan setianya pada momen libur lebaran," ucap Asst. General Manager CS Division, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg Johannes B.M.S, kepada awak media, Jumat.

BACA JUGA: Yamaha Xmax 250 Model 2025 Tampil Lebih Segar, Warna Hingga Fitur Baru

Bengkel dan pos jaga Yamaha hadir di wilayah Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi selama periode 27 Maret – 2 April 2025.

Fasilitas dan layanan yang diberikan meliputi penyediaan musala, toilet, pendopo santai, pelayanan perawatan dan perbaikan sepeda motor, souvenir gratis, serta layanan darurat Service Kunjung Yamaha (SKY).

BACA JUGA: Yamaha Music Manufacturing Asia Tegaskan Komitmen untuk Tetap Beroperasi di Indonesia

Tidak hanya itu, di pos Jaga Nagrek dan Tajur Yamaha juga menyediakan fasilitas tambahan berupa cuci motor, dan obat-obatan, serta vitamin gratis.

Khusus untuk obar-obatan dan vitamin juga tersedia di bengkel jaga area Jabodetabek. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mudik Lebaran Tahun Ini Bisa Pakai Skutik Anyar Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler