JPNN.com

Sambut Ramadan, A&W Luncurkan Paket Bedug Berkah

Selasa, 31 Mei 2016 – 16:20 WIB
Sambut Ramadan, A&W Luncurkan Paket Bedug Berkah - JPNN.com
Sambut Ramadan, A&W Luncurkan Paket Bedug Berkah. Foto Fandi/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Restoran cepat saji asal Negeri Paman Sam, A&W, menyambut Ramadan dengan meluncurkan paket menu terbaru.

 

Paket menu ini akan menambah daftar menu utama dengan bentuk sajian untuk berbuka puasa, yakni 'Paket Bedug Berkah'. Product Development and Quality Assurance Manager, Suryo Wiratno menjelaskan paket tematik Ramadan terbagi dalam dua pilihan.

BACA JUGA: Ahok: Kalau Gak Mau, Gue Balik ke Bini Lama

"Menyambut bulan suci Ramadan, A&W Indonesia kembali menghadirkan paket spesial untuk berbuka. Paket Bedug Berkah terdiri dari dua pilihan. Bedug 1 terdiri dari satu Golden Aroma Chicken, satu Spicy Chicken, Nasi, Root Beer, dan Takjil yaitu Choco Fondant.

BACA JUGA: Geger, Ada Mayat Ditemukan di Toilet Pos Polisi

Sedangkan untuk Bedug 2 isinya sama dengan Bedug 1, tapi menu nasi diganti dengan Deluxe Burger," Kata Suryo di Jakarta, Selasa (31/5).

Harga untuk Paket Bedug Berkah mulai dari Rp 45 ribu dengan tambahan Choco Fondant yang terdiri dari dua rasa, yakni Matcha dan Tiramisu. (mg5/jpnn)

BACA JUGA: Ramadan, PNS Boleh Pulang Jam 14:00 WIB

BACA ARTIKEL LAINNYA... Panas! DPRD Bentuk Pansus, Usut Perjanjian Preman Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler