jpnn.com - JAKARTA—Presiden Joko Widodo menyambut kedatangan kontingen Indonesia yang baru selesai bertanding di Paralympic Games Rio 2016, Brasil di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (22/9).
Para atlet tersebut datang dengan didampingi para pelatihnya. Para atlet dari kalangan difabel itu ada yang memakai kursi roda maupun penyangga tubuh.
BACA JUGA: Sebaiknya Putra Sulung SBY Disiapkan Jadi Panglima TNI ketimbang Cagub DKI
Mereka memakai seragam batik warna cokelat kemerahan. Menpora Imam Nahrawi juga hadir mendampingi para atlet dalam pertemuan tersebut.
Pertemuan Jokowi, sapaan Presiden, berlangsung tertutup. Awak media massa hanya diperkenankan memotret pertemuan itu.
BACA JUGA: Anggota DPD Gagal Besuk Irman Gusman
“Alhamdulilah paralympian kita tadi diterima Bapak Presiden. Bapak Presiden betul-betul memberikan apresiasi, selamat sekaligus kebanggaan yang luar biasa karena parlympian kita masih bisa mempertahankan tradisi perunggu,” ujar Imam di kompleks Istana Merdeka.
Menurut Imam, Jokowi berpesana agar perencanaan persiapan pertandingan para atlet itu dilakukan maksimal
BACA JUGA: Selamat, Menpar Arief Sabet Penghargaan Bergengsi Lagi
Terutama untuk menuju Asian Paragames 2018 di Indonesia dan Paralympiade di Tokyo pada 2020.
Cabang olahraga yang diprioritaskan nantinya adalah angkat berta, tenis meja, atlelik dan renang.
Sekarang kita satu perunggu, semoga di Tokyo nanti bisa lebih karena alhamdulillah dari sembilan atlet kita, ini semuanya memperbaiki rekor masing-masing,” pungkas Imam. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Wacanakan Sistem Online Pengurusan BPKB pada 2017
Redaktur : Tim Redaksi