Samsung Beri Donasi Rp 9 Miliar untuk Korban Bencana Palu

Kamis, 18 Oktober 2018 – 14:10 WIB
Penyerahan bantuan dari Samsung ke pihak PMI untuk korban bencana Palu. Foto: Dedi Sofyan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ikut meringankan beban korban gempa dan tsunami Palu - Donggala Sulawesi Tengah, Samsung Electronics Indonesia menyerahkan donasi sebesar Rp 9 miliar.

Bantuan tersebut digunakan untuk mendukung korban melalui Palang Merah Indonesia sebesar Rp 7,5 miliar dan mendirikan posko Samsung Peduli senilai Rp 1,5 miliar untuk meringankan beban para pengungsi korban gempa dan tsunami Sulawesi Tengah.

BACA JUGA: Keren! SD di Biak Belajar Pakai Tablet dan Samsung Gear VR

"Samsung turut berduka atas bencana yang terjadi di Sulawesi Tengah. Peristiwa ini hanya terpaut empat bulan setelah gempa di Lombok yang masih dalam proses pemulihan," ujar President Samsung Elecrtonics Indonesia JaeHoon Kwon, dalam sambutannya di Kantor Pusat PMI, Jakarta, Kamis, (18/10).

Gempa bermagnitudo 7,4 yang disertai tsunami setinggi 3 meter di Palu terjadi pada 28 September lalu. Peristiwa tersebut telah menimbulkan kerusakan di seluruh kota, ditambah lagi dengan fenomena likuifaksi atau pencairan tanah

BACA JUGA: Samsung Sebarkan Manfaat Teknologi Hingga Ujung Nusantara

Akibat bencana tersebut, Data Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) per 16 Oktober 2018 mencatat 2.095 jiwa meninggal dunia, 4.612 orang luka berat, 680 orang dilaporkan hilang, 78.994 orang mengungsi dan diperkirakan 5.000 orang tertimbun karena dampak likuifikasi tanah.

"Selain donasi, kami juga mendirikan Posko Samsung Peduli seperti yang sudah kami lakukan di Bali dan Lombok. Ini untuk membantu meringankan beban para pengungsi korban bencana dalam menata kehidupan untuk kembali bangkit," ujarnya.

BACA JUGA: Muncul Tiga Kode Varian Samsung Galaxy S10

Di tempat yang sama Vice President Samsung Electronic Indonesia Lee Kang Hyun mengatakan, Samsung juga menyediakan Posko di Palu dengan menyediakan beberapa produknya.

"Di Posko Samsung Peduli kami menyediakan beberapa kegiatan dengan inovasi, yaitu mesin cuci gratis, hiburan dengan smart TV dan beberapa alat lainnya. Ada pusat telekomunikasi untuk telepon gratis dan charging untuk memabnatu korban di Palu," pungkas Lee. (mg9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Calon Ponsel Lipat Samsung Bakal Lemah di Bagian Ini


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Samsung  

Terpopuler