Samsung Galaxy A32 5G Akan Dilengkapi Kamera 48MP

Senin, 11 Januari 2021 – 08:36 WIB
Render Samsung Galaxy A32 5G. Foto: GSM Arena

jpnn.com, JAKARTA - Samsung bakal meluncurkan smartphone terbaru bernama Galaxy A32 5G.

Hal itu diperkuat setelah berbagai desain smartphone asal Korea Selatan itu bocor di media sosial.

BACA JUGA: Samsung Setop Produksi Galaxy A11 dan A21s, Ini Alasannya

Informasi terbaru menyebutkan, Samsung Galaxy A32 5G akan hadir setidaknya empat pilihan warna.

Dikutip GSM Arena, Senin (11/1), Samsung Galaxy A32 5G akan mengemas layar Infinity-V berukuran 6,5 inci.

BACA JUGA: Samsung Galaxy S21 Series Akan Hadir dalam 11 Warna, Cek Detailnya

Bagian belakang terdapat empat kamera.

Sayangnya Samsung tidak menyebutkan secara memerinci.

BACA JUGA: Samsung Galaxy M20s Siap Diluncurkan, Sebegini Harganya

Samsung hanya mengatakan, Galaxy A32 5G memiliki sensor kamera utama 48MP.

Selain itu, modul belakang terdiri dari tiga sensor kamera disusun secara vertikal dan terdapat lampu flash di sampingnya.

Modul kamera Galaxy A32 5G juga dikabarkan memiliki ukuran yang lebih tebal dibanding badan ponsel.

Sisi kiri ponsel menampilkan slot kartu SIM, sedangkan sisi kanan menampilkan tombol volume dan power serta pemindai sidik jari.

Dari bocoran render sebelumnya, smartphone ini juga diketahui hadir dengan port USB Type-C dan jack headphone 3.5mm di bagian bawah.

Tak hanya itu, Galaxy A32 5G akan dijalankan oleh siatem Android Android 11, dan dilengkapi prosesor MediaTek Dimensity 720 yag ditemani RAM 4GB.

Menurut laman sertifikasi FCC asal Amerika Serikat, Galaxy A32 5G akan mendukung fitur NFC dan kecepatan pengisian daya baterai 15W.

Belum ada informasi resmi dari Samsung mengenai Galaxy A32 5G.

Namun, kabarnya smartphone ini akan segera meluncur dalam waktu dekat. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler