Samsung Keluarkan Galaxy S4 versi Mini

Kamis, 30 Mei 2013 – 21:01 WIB
Foto: AFP
SEOUL - Raksasa elektronik asal Korea Selatan, Samsung meluncurkan smartphone Galaxy S4 versi mini. Peluncuran S4 mini itu menjadi upaya Samsung untuk membicik konsumen yang ingin memiliki ponsel dengan harga yang murah, namun dengan fitur unggulan.

"Kami ingin memberi orang lebih banyak pilihan dengan Galaxy S4 Mini. Dengan tampilan dan nuansa yang sama seperti pada Galaxy S4, namun dengan penggunaan yang lebih praktis," ucap Kepala Divisi TI dan Komunikasi Mobile Samsung, JK Shin seperti dikutip AFP, Kamis (30/5).

Galaxy S4 Mini memiliki layar kurang dari 4,3 inci dan bobot 107 gram, sehingga mudah untuk dibawa dan dioperasikan hanya dengan satu tangan. Dilengkapi dengan prosesor 1.7GHz dual core, S4 Mini juga dilengkapi dua kamera, yakni 8,0 megapixel untuk kamera belakang dan 1,9 megapixel HD untuk kamera depan

Galaxy S4 menjadi andalan Samsung sejak diluncurkan pada 26 April lalu. Setidaknya lebih dari 10 juta unit telah terjual secara global dalam kurun waktu satu bulan setelah dirilis.

Pembuat handset top dunia itu juga berharap S4 akan memperluas kehadirannya di pasar high-end di Amerika Serikat dan di kawasan lain. Targetnya, tentu menggeser dominasi iPhone buatan Apple. (nam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Google Tutup Layanan Google Buzz

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler