jpnn.com, JAKARTA - Samsung diam-diam sedang menyiakan handphone (HP) terbaru dari Galaxy seri A, yakni A54 5G.
Namun, menjelang debut publiknya, konsep render Samsung Galaxy A54 5G beserta fitur utamanya mulai terungkap.
BACA JUGA: Samsung Galaxy Z Fold4 Akan Adopsi Sensor Kamera dari S22
Dilansir Gizmochina, Jumat (8/4), di sisi depan, smartphone akan mengusung layar dengan tepi melengkung.
Rasio screen-to-body tampak sangat besar mengingat HP baru itu memiliki bezel tipis.
BACA JUGA: Samsung Mulai Garap Prosesor Khusus untuk Galaxy
Ponsel tersebut membawa desain layar punch-hole untuk menampung kamera selfie di bagian depan.
Ada empat kamera belakang yang tersususn secara vertikal dan flash LED di kolom terpisah.
BACA JUGA: Samsung Galaxy A33 Hadir dengan Spesifikasi Lengkap, Cek Harganya
Konsep render yang dibagikan Parvez Khan alias Technizo Concept dan LetsGoDigital itu menyiratkan bahwa perangkat bakal mengusung desain premium.
Adapun spesifikasi yang ditawarkan, Samsung Galaxy A54 5G mengusung layar Super AMOLED berukruan 6,5 inci dengan resolusi layar Full HD plus dan kecepatan refresh 120Hz.
Layar Amoled itu diyakini juga menyediakan sensor sidik jari di bawahnya.
Belum diketahui apakah punch-hole bakal menampung sensor kamera 32 MP.
Itu adalah sensor sama yang disematkan selama tiga tahun di jajaran Galaxy A51, A52, dan A53.
Modul persegi panjang di bagian belakang dapat menampung empat kamera yang masing-masing memiliki sensor utama 64 MP, ultrawide 12 MP, depth 5 MP, dan makro 5 MP.
Perangkat diprediksi membawa dua varian RAM yaitu 6 GB dan 8 GB. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Samsung Galaxy Z Flip4 Akan Gunakan Prosesor Terbaru Snapdragon
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian