Samuel Wongso Ungkap Cerita di Balik Pakaian Pernikahan Deddy Corbuzier

Rabu, 08 Juni 2022 – 19:37 WIB
Samuel Wongso bersama Deddy Corbuzier, Sabrina Chairunnisa, dan Azka Corbuzier. Foto: Instagram/samuelwongso

jpnn.com, JAKARTA - Desainer kondang Samuel Wongso dari Wong Hang Tailor turut berjasa dalam menyiapkan pakaian pernikahan Deddy Corbuzier.

Dia dipercaya untuk membuat jas yang dipakai Deddy Corbuzier saat menikahi Sabrina Chairunnisa.

BACA JUGA: Nikahi Sabrina, Deddy Corbuzier Tidak Undang Rekan Artis, Apa Sebabnya?

Menurut Samuel Wongso, proses pembuatan jas untuk Deddy Corbuzier tidak terlalu ribet.

"Kami ukur (Deddy Corbuzier) dua pekan sebelum hari H," kata Samuel Wongso, Rabu (8/6).

BACA JUGA: Segera Lapor Polisi, Hotman Paris: Lagi Mengumpulkan Bukti

Pria kelahiran 22 Desember 1990 itu mengaku mendapat beberapa tantangan saat membuat jas untuk Deddy Corbuzier.

Salah satunya yakni harus menyesuaikan dengan badan Deddy Corbuzier yang menurutnya cukup besar.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Sebut Kondisi Nenek Popon Kurang Baik, Mohon Doanya

"Sempat ada perubahan warna di H-4 karena (Deddy Corbuzier) mau lebih terang sedikit, tetapi kalau terang, badannya kegedean," jelas Samuel Wongso.

Tidak hanya menyiapkan pakaian untuk Deddy Corbuzier, Samuel Wongso ternyata juga turun tangan membuat pakaian untuk pernikahan dua selebritas lainnya.

Dia bersama Wong Hang Tailor merancang busana untuk pernikahan Jesse Choi dengan Maudy Ayunda serta Demas Narawangsa dengan Eva Celia.

Menurutnya, pasangan tersebut memesan jas dalam waktu 30 hari sebelum hari H.

"Semua mendadak, kami interview masing-masing konsepnya seperti apa, dekorasinya kayak bagaimana," imbuh Samuel Wongso. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler