Sandi Sute Batal Gabung Kalteng Putra, Agustiar Berang

Jumat, 04 Januari 2019 – 15:57 WIB
Sandi Sute. Foto: Persija Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Manajemen Kalteng Putra akhirnya mengklarifikasi masalah kontrak yang telah dilakukan kepada Sandi Sute, gelandang Persija Jakarta.

Sebelumnya, situs Kalteng Putra secara resmi telah mengumumkan bahwa Sandi Sute telah mencapai kesepakatan dengan tim berjuluk Enggang Borneo itu. Namun, pada Jumat (4/1), Sandi mengumumkan di akun media sosialnya bahwa dia tetap berkostum Persija.

BACA JUGA: Sandi Sute Batal Pindah ke Kalteng Putra

Mendengar hal ini, CEO Kalteng Putra Agustiar Sabran naik pitam. Dia menyesalkan sikap Sandi Sute yang hanya meminta maaf lewat media sosial.

"Sebagai 'Orang Timur' yang sopan dan santun,harus bisa menyelesaikan secara baik," buny pernyataan panjang di akun media sosial Kalteng Putra.

BACA JUGA: Widodo Cahyono Putro Tantang Kalteng Putra Lebih Serius

Menurutnya, Sandi diterima di Kalimantan Tengah secara baik-baik. Karena itu mestinya juga datang baik-baik ke markas Kalteng Putra dengan baik pula, untuk meminta maaf.

"Jadi dia harus secara baik-baik pula datang ke Palangkaraya dan meminta maaf secara langsung kepada CEO Kalteng Putra dalam waktu segera, tidak cukup hanya meminta maaf lewat sosial media, WhatsApp atau telepon," imbuh pernyataan tersebut.

BACA JUGA: Pemicu Sandi Sute Hengkang dari Persija Masih Misteri

"Sepak bola itu ajang silaturahmi, disitu kita dapat teman, sahabat & keluarga. Bagi kami, hilang satu tumbuh seribu. Salam isen mulang....!!!," tutup pesan terbuka untuk Sandi Sute tersebut. (dkk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalteng Putra Serius gak sih Pengin Gaet Widodo?


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler