Sandiaga Bakal Nyoblos Sepagi Mungkin

Selasa, 16 April 2019 – 14:21 WIB
Sandiaga Uno. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon wakil presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahudin Uno akan menggunakan hak pilihnya di tempat pemungutan suara atau TPS 002 di Jalan Sriwijaya 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4) besok.

Sandi akan memulai kegiatannya besok untuk menyuarakan kepada masyarakat agar menggunakan hak pilihnya.

BACA JUGA: Masa Tenang, Sandiaga Uno Temui Ketua MPR

Mantan wakil gubernur DKI itu mengaku akan datang ke TPS pada pagi hari.

"Rencananya akan salat subuh berjemaah (dulu), setelah itu persiapan dan sepagi mungkin datang ke TPS karena kami ingin proses yang sepagi mungkin," kata Sandi menjawab wartawan di sela-sela pertemuan dengan Ketua MPR Zulkifli Hasan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (16/4).

BACA JUGA: Pengin Alasan Lu Ikut Mencoblos Tampil di Billboard Raksasa? Ini Caranya

BACA JUGA: Masa Tenang, Sandiaga Uno Temui Ketua MPR

Sandi menambahkan, akan lebih baik jika datang ke TPS pada pagi hari untuk menghindari antrean. Dia juga mengimbau kepada masyarakat agar datang sepagi-paginya ke TPS.

BACA JUGA: Gisel dan Wijin tak Hadir di GBK Dukung Jokowi - Maruf, Warganet Nyinyir Gini

"Lebih pagi lebih baik supaya tidak menumpuk antrean di ujung," ungkap Sandi. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pendukung Jokowi dan Prabowo Bertaruh, Taruhannya Lapangan Desa


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler