Sandiaga Disindir Soal Tanah Abang Oleh Ketua DPRD

Kamis, 21 Juni 2018 – 17:24 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. Foto Fathan Sinaga/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mendatangi ruang kerja Ketua DPRD Prasetio Edi Marsudi, Kamis (21/6) untuk bersilaturahmi pascalebaran.

Dalam kunjungannya ini, Sandi sempat disindir untuk membuka areal Tanah Abang, Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Anies-Sandi Kompak Doakan Jokowi

"Pertama-tama, saya terima kasih kepada Pak Wakil Gubernur. Hari ini hadir di tempat kami yang dadakan. Memang saya tidak membiasakan DPRD ini secara formal. Informal pun datang lah," kata pria yang akrab disapa Pras di ruangannya.

Pras mengatakan, baik dewan dan pemerintah, merupakan satu paduan yang harus bekerja sama dengan baik. Dewan, kata Pras, memberikan saran kepada pemerintah agar roda kepemimpinan berjalan dengan baik.

BACA JUGA: Demokrat Bantah Klaim Sandiaga Uno

"Misalnya, ya kayak Tanah Abang lah. Itu kan harus diperhatikan juga karena bukan apa-apa, itu dampaknya ke mana-mana," kata Pras sambil tertawa.

Sementara Sandi menuturkan, sejak hari pertama Lebaran, dirinya sudah mencari Pras. Namun, Sandi menerima kabar politikus PDIP itu sedang berada di Tuban.

BACA JUGA: PD Bantah Sandiaga Soal Insyaallah Kita Sama-sama di 2019

"Baru hari ini bisa menerima tentunya sebagai sahabat, kakak sendiri, dan sudah dianggap sebagai saudara sendiri datang berlebaran. Ini tradisi yang sangat baik. Budaya yang perlu kami terus pelihara dan lestarikan," kata Sandi.

Mengenai masalah Tanah Abang, Sandi tidak memberikan jawaban yang jelas. Namun, Sandi menyampaikan bahwa DKI saat ini menunjukkan pertumbuhan ekonomi yang membaik.

"Lapangan kerja mulai tercipta dikonfirmasi dengan angka-angka BPS kemarin. Juga biaya hidup bisa kami pertahankan dengan harga bahan pokok, harga pangan yang stabil. Banyak PR juga, Kota Tua, Tanah Abang, dan lain sebagainya. Masukan dari pak Pras tadi sudah kami catat," pungkas Sandi. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sandiaga Uno Klaim Pengerjaan Proyek LRT Sudah 85 Persen


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler