Santos Catat Rekor Top Skor Sepanjang Sejarah Mitra Kukar

Sabtu, 28 Oktober 2017 – 16:53 WIB
Marclei Cesar Chavez Santos (kanan) selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persib Bandung. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Marclei Cesar Chavez Santos menahbiskan diri sebagai top skor sepanjang sejarah Mitra Kukar usai mencetak satu gol ke gawang Persib Bandung, Jumat (27/10).

Mengoleksi 22 gol, bomber berpaspor Brasil ini berhasil menggeser Franco Hita yang mencetak 21 gol dalam satu musim. Sayang, rekor tersebut tak dibarengi dengan kemenangan Naga Mekes.

BACA JUGA: Jamu Madura United, Persiba Tanpa Dua Stopper Andalan

"Saya senang bisa bikin rekor, tapi saya sedih karena kami tidak dapat poin dari Bandung," kata Santos.

Cukup wajar jika pemain 28 tahun itu berkata demikian. Rekor bukanlah tujuan utama Marclei pada laga tersebut. Sejak awal, dia ingin memenangkan pertandingan.

BACA JUGA: Pimpin Klasemen Liga 1, Bhayangkara FC Tak Mau Terlena Lagi

"Kami baru saja kalah di kandang dengan skor telak. Saya berharap bisa membayarnya di Bandung, tapi semua sia-sia. Kami kalah lagi," imbuhnya.

Marclei menjadi momok bagi lini belakang Persib Bandung pada pertandingan tersebut. Berulang kali pergerakannya harus dihentikan dengan pelanggaran. Meski memiliki banyak peluang, Marclei harus puas hanya mampu mencetak sebiji gol.

BACA JUGA: Terens Puhiri Diklaim Netizen Main di Liga Malaysia, Lucu!

Menyisakan dua pertandingan, eks Bahia de Feira itu bertekad mempersembahkan kemenangan.

"Kami harus menutup musim dengan lega. Untuk itu, dua pertandingan terakhir harus kami menangkan," tutup Santos. (don/is/k15)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persija Ingin Amankan Peringkat Enam Liga 1


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler