Satgas Tinombala Kembali Tembak Anggota Teroris Saat 17 Agustus

Rabu, 17 Agustus 2016 – 20:45 WIB
ILUSTRASI. FOTO: JPNN.com

jpnn.com - POSO - Baku tembak terjadi antara Satuan Tugas (Satgas) Tinombala dengan dua anggota Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Pegunungan Padopi, Poso Pesisir, Poso, Rabu (17/8). Insiden tersebut terjadi saat seluruh bangsa Indonesia sedang merayakan Peringatan HUT Ke-71 Proklamasi Kemerdekaan RI.

Kabid Humas Polda Sulawesi Tengah AKBP Hari Suprapto mengatakan, akibat baku tembak itu, satu anggota MIT, tewas di tempat. ‎"Satu orang tak dikenal tewas. Sedangkan satu orang melarikan diri dan masih dalam pengejaran satgas," kata Hari saat dikonfirmasi.

BACA JUGA: Archandra Kini Tak Berkewarganegaraan, Inilah Solusi dari Kemenkumham

Hari menerangkan, satu anggota MIT tersebut belum diketahui identitasnya. Saat ini, anggota MIT yang tewas, tengah dievakuasi ke Rumah Sakit di Poso.

‎"Ciri-ciri orang yang tewas, yakni kulit putih, hidung mancung, rambut panjang, berjanggut, kaos loreng, dan gunakan rompi. Diduga warga Uighur, Ibrohim," jelas Hari.

BACA JUGA: Ke Mana Setelah Ini? Arcandra: Kembali ke Rumah Saya di Jakarta

Menurut Hari, dari tangan anggota MIT yang tewas itu, ditemukan satu buah bom lontong aktif. "Diperkirakan gagal ledak," imbuh Hari.

‎"Sementara itu, saat ini tim masih melakukan penyisiran dan pengejaran. Perkembangan lebih lanjut akan dilaporkan menyusul," tegas Hari.(Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Tak Ada di Lapangan Upacara, Ternyata Gloria Berdiri Dekat Jokowi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Archandra Dicopot, 2 Catatan Penting PKS untuk Presiden


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler