Final Four Proliga 2023

Satu Jempol Pak SBY Kelihatan di Semarang

Jumat, 03 Maret 2023 – 18:46 WIB
Jakarta Lavani Allo Bank menjadi juara putaran pertama Final Four Proliga 2023. Foto: layar vidio

jpnn.com - SEMARANG - Pemilik Jakarta Lavani Allo Bank Susilo Bambang Yudhoyono a.k.a SBY mengacungkan jempol kanan seusai timnya jadi juara putaran pertama Final Four Proliga 2023.

Jakarta Lavani berhat atas hadiah uang sebesar Rp 60 juta.

BACA JUGA: Kepala Pelatih Jakarta Lavani Nyaris Kena Smes, 6.000 Orang Berteriak

Pada pertandingan terakhirnya di putaran pertama final four, GOR Jatidiri Semarang, Jumat (3/3), Lavani mengalahkan Jakarta STIN BIN 3-1 (25-23, 25-21, 19-25, 25-22).

Pak SBY pantas senang. Tim bola voli yang menjadi salah satu bentuk cinta Presiden ke-6 RI itu kepada istrinya, Ani, menjadi juara putaran pertama 4 Besar Proliga 2023 tanpa pernah kalah di babak tersebut.

BACA JUGA: Jakarta LavAni Optimistis Juara Putaran Pertama Final Four Proliga 2023

Tiga kali bertanding, tiga kali menang.

Di Gresik, Lavani menang 3-0 dari Surabaya BIN Samator dan 3-2 melawan Jakarta Bhayangkara Presisi.

BACA JUGA: Final Four Proliga: Jakarta LaVani Vs Jakarta Bhayangkara Presisi Tampilkan Permainan Kelas Dunia

Jakarta Lavani Allo Bank baru tersentuh satu kali kekalahan selama Proliga 2023 berjalan.

Lavani takluk di babak reguler, yakni saat duel melawan Jakarta Bhayangkara Presisi pada pekan ke-3 Proliga 2023 di Palembang, Januari lalu. Lavani kalah 2-3.

Kampanye Lavani untuk mempertahankan gelar Proliga musim lalu, bakal berlanjut di putaran kedua Final Four Proliga.

Masih dengan lawan yang sama; Jakarta STIN BIN, Jakarta Bhayangkara Presisi, dan Surabaya BIN Samator.

Dua terbaik di klasemen akhir final four Proliga 2023 menjadi kontestan grand final di Yogyakarta, 18-19 Maret. (proliga/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Link Live Streaming Final Four Proliga 2023: Penentuan Juara Putaran I


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler