Satu Lagi Pesaing di Pilgub Riau Bertambah, Ini Dia Orangnya

Jumat, 09 Juni 2017 – 23:32 WIB
Bupati Meranti Irwan Nasir. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, SELATPANJANG - Bupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir akhirnya menyatakan niatnya maju menjadi salah satu kandidat dalam Pemilihan Gubernur Riau itu.

Niatnya ini muncul dikarenakan adanya dorongan dari masyarakat.

BACA JUGA: PAN Segera Jaring Nama untuk Pilkada Riau

"Kalau masyarakat menginginkannya, maka kita siap untuk maju menjadi Gubernur Riau. Karena menjadi pemimpin tujuannya untuk bekerja bagi masyarakat," kata Irwan kepada Riau Pos (Jawa Pos Group), Jumat (9/6).

Apalagi saat ini, sebutnya masyarakat membutuhkan sosok pemimpin yang bisa bekerja keras dan mampu menyelesaikan persoalan masyarakat. Sehingga kemakmuran rakyat bisa terwujud.

BACA JUGA: PDI Perjuangan Mulai Buka Penjaringan Balon Gubernur Riau

"Banyak aspirasi masyarakat yang disampaikan kepada kami. Tidak semua persoalan itu bisa diselesaikan oleh Bupati. Karena sebagian besarnya menjadi kewenangan seorang gubernur. Terutama Kepulauan Meranti menjadi wilayah perbatasan wilayah administrasi negara dan Provinsi," terangnya.

Menurutnya menjadi gubernur itu sangat mudah, karena tidak memiliki wilayah. Apalagi perannya banyak dibantu oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

BACA JUGA: Gerindra Jagokan Edi Tanjung di Pilgub Riau

"Kita menjadi gubernur itu hanya menjadi koordinator dalam memajukan wilayah riau. Jadi kerjanya lebih enak daripada Bupati. Tetapi untuk menjadi Gubernur yang susah," sebutnya.

Bupati yang juga sebagai Ketua DPW Partai Amanat Nasional Riau ini mengaku kalau dirinya juga telah meminta restu dari DPP PAN. Dikatakannya kalau dirinya diminta DPP untuk maju pada Pilgubri 2018 nanti.

"Kemarin waktu saya ke Jakarta ketemu dengan para pengurus DPP. Mereka meminta saya maju," kata Irwan.

Pertimbangan DPP PAN meminta nya maju, tambah Iewan berdasarkan hasil survey poolmark eesearch Center (PRC) yang menempatkan dirinya di posisi cukup menggembirakan. Dimana sebesar 8,8 persen dikenal dan 5,8 persen disuka.

"Survey ini dilakukan enam bulan lalu," aku Irwan Nasir.

Dikatakannya jika dilakukan lagi survey, tidak tertutup kemungkinan popularitas dan elektabilitas Irwan Nasir bisa terus naik.

"Kita lihat perkembangan hasil survey terbaru. Kalau memang ada peningkatan, saya akan mengambil langkah-langkah dan menyusun strategi," terang Bupati Kepulauan Meranti itu. (amy)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PKB Usung Lukman Edy di Pilgub Riau 2018


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler