Satya Wacana Kian Jauh Dari Play Off

Kamis, 21 Februari 2013 – 15:11 WIB
MALANG- Ambisi Satya Wacana LBC Angsapura Salatiga masuk ke play off semakin jauh panggang dari api. Kekalahan demi kekalahan yang diterima anak asuh Simon Wong itu membuat Satya Wacana tercecer di klasemen sementara. Terbaru, mereka dipaksa mengakui ketangguhan Stadium Jakarta dengan skor telak 49-62 di GOR Bimasakti, Malang Rabu (20/2) malam.

Dengan kekalahan itu, Satya Wacana saat ini duduk di posisi kesembilan klasemen sementara. Jerry Lolowang dkk mengoleksi 18 poin dari 15 laga yang sudah dijalani. Mereka terpaut dua poin dari Bimasakti Nikko Steel Malang yang saat ini menempati posisi terakhir untuk lolos ke Championship Series alias urutan kedelapan.

Absennya beberapa pemain inti memang sangat menyulitkan Satya Wacana. Tercatat, dua pilar superpenting tak berada di dalam lapangan. Mereka ialah Respati Ragil Pamungkas serta Valentino Wuwungan. Hilangnya dua pemain berposisi sebagai guard dan center itu membuat daya dobrak Satya Wacana jauh berkurang.

Penampilan Firman Dwi Nugroho yang cukup ciamik ternyata belum banyak membantu Satya Wacana meraih nilai penuh. Padahal, di laga itu, Firman tampil bagus dengan mencetak double double 17 poin dan 14 rebound. Catatan itu membuatnya ditahbiskan sebagai top skor pertandingan.

Yo Sua juga tampil baik. Dia sukses mencetak 14 poin dan enam rebound. Di kubu Stadium, dua pemain sukses melakukan double double. Mereka ialaj Indra Budianto (13 poin, sepuluh rebound) serta Evin Istianto Hadi (12 poin, sepuluh rebound). (jos/mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Milan Fokus ke Laga Derby Della Madonnina

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler