SBY-Boediono Saksi Nikah Azima Radjasa

Minggu, 20 Oktober 2013 – 14:24 WIB
Siti Noor Azima Radjasa putri ketiga Hatta Radjasa menikah dengan Audy Satria Wardhana di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan (Jaksel), Minggu (20/10). FOTO: Abu/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Hatta Radjasa menikahkan anak ketiganya Siti Noor Azima Radjasa dengan Audy Satria Wardhana di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan (Jaksel), Minggu (20/10).

Pernikahan tersebut menjadi sangat istimewa karena Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjadi saksi dari pihak Azima, sementara Wakil Presiden (Wapres) Boediono adalah saksi untuk pihak Audy.

BACA JUGA: Putri Indonesia Berangkat ke Rusia untuk Menang

"Dari pihak saya bapak SBY. Dari Audy bapak Boediono. Mas kawinnya emas dan seperangkat alat sholat. Cincin kawin, habis itu dilanjutkan prosesi adat," kata Azima, usai pembacaan ijab kabul.

Selain SBY, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) Jilid II, juga hadir di acara tersebut. Di antaranya Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri BUMN Dahlan Iskan, dan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi.

BACA JUGA: Maradona Disodori Tagihan Pajak Rp 603,9 M

Proses akad nikah menggunakan adat Sunda. Sementara resepsi pernikahan menggunakan adat Palembang.

"Tadi akad nilkah kita pakai adat Sunda. Aku tunggu di ruangan dulu, pas itu Audy lancar ijab kabulnya," ujarnya.

BACA JUGA: Alessandra Ambrosio dan Jamie Mazur Dikabarkan Pisah

Azima yang mengenal Audy di sebuah pesta pernikahan temannya, mengaku sangat bahagia dipersunting sang kekasih. "Pastinya deg-degan. Tapi akhirnya semua berjalan lancar. Bahagia yang pasti," tambahnya. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Roby Ditangkap, Geisha Tetap Jalan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler