SEA Games 2021: Dihantui Catatan Kelam Lawan Park Hang Seo, Shin Tae Yong Angkat Suara

Kamis, 05 Mei 2022 – 20:11 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, HANOI - Shin Tae Yong akan memimpin Timnas U-23 Indonesia melawan Vietnam pada laga perdana SEA Games 2021.

Duel tersebut rencananya berlangsung di Stadion Viet Tri, Jumat (6/5) sore WIB.

BACA JUGA: Madrid Open: Big Match Novak Djokovic vs Andy Murray Batal Terjadi, Ini Pemicunya

Pertarungan Indonesia vs Vietnam menjadi ajang adu cerdik dua pelatih asal Korea Selatan. Shin Tae Yong di kubu Garuda Muda, sedangkan Park Hang Seo mempimpin The Golden Stars.

Menilik rekor pertemuan, Park Hang Seo lebih unggul dari Shin Tae Yong. Pelatih berkepala plontos itu membawa Vietnam menang satu kali dan seri sekali dengan Indonesia.

BACA JUGA: Legenda Bulu Tangkis Indonesia Dukung Malaysia Juara Thomas Cup 2022

Kendati demikian, Shin Tae Yong tidak terlalu memikirkan head to head tersebut. Dia tetap optimistis Indonesia bisa mengalahkan Vietnam.

"Saya memang tidak menang dalam dua pertemua melawan Mr.  Park (Hang Seo, red), itu bukan masalah. Namun, saya yakin kali ini kami akan menang," ungkap Shin Tae Yong dikutip dari Zing News.

SEA Games 2021 memang baru resmi dibuka pada 12 Mei mendatang. Namun, cabor sepak bola sudah dipertandingkan mulai Jumat (5/5) esok karena membutuhkan fase yang cukup panjang.(mcr15/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler