jpnn.com - Timnas basket putri Indonesia mengawali SEA Games 2023 dengan meraih kemenangan atas Vietnam.
Bertanding di Morodok Techo Stadium, Selasa (9/5/2023), Indonesia menang dengan skor 67-62.
BACA JUGA: Hanya Raih Perunggu di 3x3, Timnas Basket Putri Janji Sabet Emas di 5x5
Indonesia asuhan Lin Chi-Wen tampil gemilang sejak awal laga.
Pebasket naturalisasi Kimberley Pierre Louis memimpin perolehan skor untuk membawa keunggulan Indonesia pada first half dengan skor 31-28.
BACA JUGA: Revans Lawan Kamboja, Timnas Basket Putri 3x3 Indonesia Raih Perunggu SEA Games 2023
Permainan Henny Sutjiono cum suis sempat menurun pada second half sehingga Vietnam perlahan bangkit.
Vy Truong Thao dan kawan-kawan mampu unggul satu angka yang membuat Indonesia tertinggal pada quarter ketiga dengan skor 52-53.
BACA JUGA: Persiapan Lebih Matang, Timnas Basket Putri Optimistis Raih Emas SEA Games 2023
Beruntung, Timnas basket putri Indonesia merespons dengan baik ketinggalan tersebut.
Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma dan kawan-kawan akhirnya menutup laga dengan kemenangan 67-62.
Kimberley Pierre Louis menjadi top skor di laga ini dengan raihan 19 angka.
Pemain naturalisasi Indonesia lainnya, Peyton Alexis Whitted menambahkan 11 poin.
Sementara itu, Yuni Anggraeni dan Clarita Antonio masing-masing melesakkan 10 angka.
Dari kubu Vietnam, My Truong Thao menjadi pendulang poin terbanyak dengan 21 angka, disusul Vy Truong Thao yang menambahkan 14 poin, dan nHang Bui Thu (11 poin).(mcr16/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal