Sebanyak 206 Ribu Warga Ikut Mudik Bareng BUMN 2018

Rabu, 16 Mei 2018 – 04:51 WIB
Pemudik. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Program Mudik Bareng BUMN 2018 hingga akhir April 2018 telah mencapai sebanyak 206.119 pendaftar.

Jumlah tersebut melebihi target Kementerian BUMN, yakni sebanyak 200 ribu pendaftar.

BACA JUGA: Wahana Honda Fasilitasi 25 Bus dalam Mudik Gratis 2018

“Ini menjadi bukti, bahwa kebersamaan BUMN bersama masyarakat semakin meningkat,” kata Deputi Bidang Infrastruktur dan Bisnis Kementerian BUMN Hambra Samal dalam siaran persnya.

Menurutnya, program Mudik Bareng BUMN 2018 berangkat dari semangat sinergi antar BUMN hadir untuk negeri dalam melayani masyarakat.

BACA JUGA: Punya Dirut Baru, PTPN III Targetkan Laba Bersih Ro 2,5 T

Tujuan digelarnya mudik bareng adalah untuk menekan penggunaan kendaraan roda dua untuk mudik, sehingga mengurangi angka kecelakaan lalu lintas.

Program Mudik Lebaran Bareng BUMN ini kata Hambra, merupakan kegiatan rutin yang telah dilaksanakan selama empat tahun. Tahun ini, program ini melibatkan 62 BUMN dengan 108 kota tujuan, baik di wilayah barat hingga timur Indonesia.

BACA JUGA: Penuhi Kebutuhan Pupuk, 3 BUMN ini Bersinergi

Tak hanya jumlah peserta, jumlah kota tujuan mudik tahun ini juga meningkat menjadi 108 kota tujuan, atau meningkat sekitar 28 persen dibanding 2017.

Selama ini tujuan program mudik BUMN cenderung hanya ke kota-kota di Pulau Jawa dan Lampung, namun sekarang kota tujuan meliputi kota di Pulau Sumatera, Kalimantan hingga Sulawesi.

Mudik Bareng BUMN 2018 akan menggunakan moda transportasi bus sebanyak 1.920 bus, 18 kapal laut PT Pelni, dan 11 rangkaian kereta api. Menurut rencana, Menteri Rini Soemarno dijadwalkan akan melepas pemudik pada 9 Juni 2019 di Parkir Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Angkasa Pura I Buka Kuota Mudik Gratis 2018


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler