Sebelum Beri Kejutan, Petinggi PDIP Merapat ke Kediaman Mega

Selasa, 20 September 2016 – 17:51 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah petinggi PDI Perjuangan meninggalkan Kantor DPP partai yang terletak di Jalan Diponegoro, menuju kediaman Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, sekitar Pukul 16.45 WIB, Selasa (20/9).

Berturut-turut Ketua DPP Andreas Pareira, Wakil Sekjen Ahmad Basarah, Wakil Bendahara Rusdianto dan terakhir Sekjen DPP PDIP Hasto Kristianto, yang meninggalkan DPP dengan kendaraan Innova putih.

BACA JUGA: Sandiaga Yakin Mardani Sanggup Lengkapi Wujud Aspirasi Warga Jakarta, Tapi..

"Rapat pleno terakhir (penentuan bakal calon kepala daerah untuk 101 daerah,red) dilakukan di kediaman Ibu Megawati, Jalan Teuku Umar‎," ujar Ahmad, Selasa (20/9).

Meski rapat pleno digelar di kediaman Mega, Basarah memastikan pengumuman nama-nama pasangan bakal calon yang diusung PDIP untuk pilkada di 101 daerah, tetap akan diumumkan di DPP. Sekitar Pukul 20.00 WIB.

BACA JUGA: Sandiaga Uno Ajak Semua Parpol Mempererat Komunikasi

"Pengumuman dilakukan di ruangan ini. DPP PDIP akan mengumumkan seluruh pasangan calon, termasuk cagub-cawagub untuk DKI Jakarta, Pukul 20.00 WIB," ujar Basarah sesaat sebelum beranjak dari DPP PDIP menuju kediaman Mega.

Menurut Basarah, nama-nama yang diumumkan nantinya merupakan tokoh-tokoh terbaik, sebagaimana harapan masyarakat.

BACA JUGA: Duet Maut Dua Profesor Ini Pasti Bisa Goyang Ahok

"‎DPP diberi hak prerogratif untuk menentukan hal-hal strategis. Tapi kemudian dalam praktiknya banyak penetapan calon ditentukan melalui penjaringan dan rapat tingkat cabang," ujar Basarah.(gir/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Warga Jakarta Jemput Risma demi Tumbangkan Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler