Sebelum Divonis Idap Kanker Ginjal, Vidi Aldiano Didiagnosis Miliki Kista

Jumat, 13 Desember 2019 – 16:03 WIB
Vidi Aldiano saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan. Foto: Djainab Natalia saroh

jpnn.com, JAKARTA - Kabar mengejutkan datang dari penyanyi Vidi Aldiano. Dia tengah berjuang melawan penyakit kanker ginjal stadium 3.

Vidi Aldiano mengabarkan kondisinya itu melalui unggahan video di akun Instagram miliknya, Jumat (13/12).

BACA JUGA: Vidi Aldiano Akhirnya Berani

"Baru minggu lalu gue dapat kabar bahwa gue punya kanker di ginjal gue, tepatnya di ginjal kiri gue," kata Vidi Aldiano.

Sebelum divonis mengidap kanker ginjal, pelantun Nuansa Bening itu didiagnosis memiliki kista, pada Oktober lalu.

BACA JUGA: Tertawakan Melly Goeslow, Vidi Aldiano Minta Maaf

BACA JUGA: Vidi Aldiano Pertimbangkan jadi Dosen

"Awalnya cuma kista, tetapi ternyata jadi sesuatu yang lain," ungkap pria kelahiran 29 Maret 1990.

Dia juga mengabarkan akan menjalani operasi pengangkatan kanker di Singapura, hari ini, Jumat (13/12).

"Ini sudah di rumah sakit juga. Kayaknya saat video ini dirilis, gue udah masuk ruang operasi," ujar Vidi Aldiano.

Kakak Vadi Akbar itu juga meminta doa agar operasi pengangkatan ginjal berjalan lancar. 

"Semoga operasinya berjalan dengan lancar, semoga semua penyakit yang ada di ginjal gue bisa diangkat hari ini dengan aman," tutur Vidi Aldiano. (mg7/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler