Sebelum Galaxy S21 Series, Samsung Bakal Meluncurkan Smartphone Keren ini

Sebelum Galaxy S21 Series, Samsung Bakal Meluncurkan Smartphone Keren ini Ini

Senin, 04 Januari 2021 – 07:10 WIB
Teaser penampakan Galaxy S21. Foto: GSM Arena?

jpnn.com - Samsung dikabarkan akan merilis smartphone lain yaitu seri M sebelum merilis Galaxy S21 pada 14 Januari 2021 mendatang. Ponsel ini akan diluncurkan secara perdana di India. 

Dikutip dari GSM Arena, Minggu (3/1), hal itu diketahui setelah penampakan ponsel baru ini muncul di media sosial. Dari gambar tersebut, ponsel kabarnya akan hafir drngan layar besar. 

BACA JUGA: Samsung Galaxy M12 Mulai Masuk Jalur Produksi 

Selain itu, ponsel ini juga menampilkan desain layar smartphone yang memiliki bentuk notch sebagai wadah kamera selfie. 

Kemudian, gambar itu juga menampilkan ponsel seri M yang memiliki tombol daya dan volume di sisi bagian kanan. 

BACA JUGA: Samsung Akan Hapus Konten Berbayar di Galaxy Store 

Jika dilihat dari gambar diunggah itu, kemungkinan seri M ini sebagai model Samsung Galaxy M12. 

Pasalnya beberapa waktu lalu, Samsung Galaxy M12 sudah masuk jalur produksi di pabrik Samsung yang berlokasi di Nodia, India. 

BACA JUGA: Samsung Rilis Galaxy A12, Cek Harganya di Sini

Jika informasi itu benar, kemungkinan ponsel ini akan memiliki layar Infinity-V berukuran 6,7 inci HD dengan lekukan notch untuk kamera depan.  

Di bagian belakang sisi ponsel juga menampilkan slot yang kemungkinan bakal menjadi slot kartu SIM dan mikrofon. 

Galaxy M12 diprediksi akan menggunakan bahan plastik di bagian belakang ponsel. 

Kemudian terdapat empat kamera  yang terdiri dari 13MP, 5MP, 2MP, 2MP, serta lampu flash LED. Lalu di kamera depan mengusung sensor 8MP. 

Samsung Galaxy M12 diperkuat dengan chipset Exynos 850 yang ditemani oleh RAM 3GB. Ponsel juga diperkuat dengan baterai jumbo 7.000mAh, USB Type-C, dan jack headphone 3.5mm. (ddy/jpnn) 


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler