jpnn.com - MADRID – Zinedine Zidane ternyata bukan pilihan pertama untuk menggantikan Rafael Benitez. Sebelum menunjuk Zidane, manajemen Madrid terus merayu mantan pelatih terhebat Barcelona Pep Guardiola.
Hal itu diungkapkan jurnalis Spanyol Graham Hunter. Menurut Hunter, manajemen Madrid sudah melakukan manuver untuk memboyong Guardiola sejak November.
BACA JUGA: Inilah Statistik Benitez Sebelum Dipecat Real Madrid
“Itu adalah fakta bahwa enam pekan lalu mereka mendekati Gardiola dan bertanya: apakah kamu mau mengambil alih posisi pelatih?” terang Hunter sebagaimana dilansir laman BBC, Selasa (5/12).
BACA: Siapa Mampu Rusak Dominasi Topskor Ronaldo-Messi?
BACA JUGA: Mampukah Zidane Dongkrak Madrid? Ini Janjinya
“Itu menggaris bawahi bahwa Guardiola merupakan pilihan terbaik baik setiap klub. Namun, itu menunjukkan bahwa Madrid salah. Sebab, salah satu antimadridistas didekati oleh mereka,” tegas Hunter. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Lah.. Madrid Incar Bek tak Terpakai MU
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dortmund Kirim Kalimat Menyakitkan untuk Arsenal
Redaktur : Tim Redaksi