Segera Distribusikan APD Standar, Saleh DPR: Dokter Harus Merasa Nyaman Ketika Bertugas

Minggu, 05 April 2020 – 19:17 WIB
Saleh Partaonan Daulay. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah harus mempercepat pengadaan dan distribusi alat pelindung diri (APB) bagi dokter, tenaga medis dan tenaga kesehatan yang sedang berjuang menangani pasien virus Corona atau Covid-19.

“APD harus segera dibagikan ke seluruh Indonesia. Semua dokter, tenaga kesehatan dan petugas kesehatan harus betul-betul merasa nyaman ketika bertugas,” tegas Anggota Komisi IX DPR Saleh Partaonan Daulay keterangan persnya, Minggu (5/4/2020).

BACA JUGA: 22 Dokter Dilaporkan Meninggal Akibat Virus Corona, Begini Komentar Saleh DPR

Oleh karena itu, Saleh kembali mengingatkan kepada pemerintah agar segera mempersiapkan APD dan alat kesehatan yang standar bagi dokter dan tenaga medis.

Menurut Saleh, saat ini ketersediaan APD masih sangat terbatas. Ada banyak RSUD yang melaporkan bahwa mereka tidak memiliki APD.

BACA JUGA: Update Corona 5 April 2020, Angka di DKI Jakarta Makin Ngeri

“Bahkan, saya dengar, ada RS rujukan yang tidak berani menerima pasien karena alkes dan APD mereka tidak lengkap,” kata politikus PAN dari Dapil Sumut II ini.

Pada bagian lain, Saleh mengaku prihatin dengan adanya laporan bahwa sejumlah dokter meninggal akibat virus corona.

BACA JUGA: Mendikbud Nadiem Ubah Pola Rekrutmen Guru

“Sampai saat ini, dilaporkan ada 17 dokter IDI dan 5 dokter gigi yang meninggal akibat virus corona,” kata mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini.

Walau demikian, Saleh mengapresiasi kepada para dokter dan tenaga medis karena tetap semangat menangani pasien covid-19.

“Moral dan mental mereka masih tetap kukuh dan kuat untuk tetap bertarung melawan virus tersebut,” tegas Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) ini.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler