jpnn.com, JAKARTA - Penangkapan Anji terkait kasus penyalahgunaan narkoba jadi perbincangan di media sosial.
Banyak penggemar yang mengaku tidak menyangka bahwa mantan vokalis Drive itu merupakan pengguna narkoba jenis ganja.
BACA JUGA: Anji Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Twit Lamanya Jadi Perbincangan
Oleh sebab itu, netizen jadi penasaran sejak kapan Anji mengonsumsi barang haram tersebut.
Anji saat ini masih menjalani pemeriksaan secara intensif di Polres Metro Jakarta Barat.
BACA JUGA: Ini Perkataan Rizky Billar yang Membuat Lesti Menangis Haru
Pemilik nama asli Erdian Aji Prihartanto itu dikabarkan dalam kondisi baik-baik saja.
"(Kondisinya) sehat," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo, Minggu (13/6).
BACA JUGA: Ramzi Bahas Rasa Malu, Aldi Taher Balas dengan Sindiran
Menurut aparat, Anji ditangkap di sebuah studio kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada Jumat (11/6) pukul 19.30 WIB.
Pihak kepolisian menemukan barang bukti berupa ganja saat menangkap pelantun Dia itu.
"Sementara yang bisa kami sampaikan bahwa barang bukti yang ada padanya (AN, red) adalah narkotika jenis ganja," bebernya.
Kombes Pol Ady Wibowo menyebut ada barang bukti lain yang ditemukan polisi ketika menangkap Anji.
Akan tetapi, pihak kepolisian belum membeberkan barang bukti apa saja yang turut diamankan.
"Nanti kami sampaikan," tutupnya. (ded/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra