Sekali Tergelincir, Arema Tidak Bisa Juara

Minggu, 11 Desember 2016 – 14:53 WIB
Pelatih Arema Cronus Milomir Seslija saat memimpin sesi latihan. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - GRESIK - Tuntutan untuk menjadi kampiun juga dirasakan Arema Cronus yang bertandang ke Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, sore ini. 

Pasukan Milomir Seslija itu harus bisa membawa pulang poin penuh.

BACA JUGA: Edu Yakin Anak Asuhnya Mampu Tahan Sang Kandidat Juara TSC 2016

Sebab, jika mereka selip, entah seri atau kalah, sementara Persipura menundukkan Persegres, maka selesai sudah persaingan Nelson Alom dkk menjadi juaranya.

Sebab, di laga terakhir, meski Persipura kalah dan Arema menang, tetap Persipura yang berhak menjadi juara karena mereka unggul head to head dari Arema. 

BACA JUGA: Ambisi Raih Tiga Poin Demi Dekatkan dengan Juara

Sebuah situasi yang tidak mudah mengingat Arema pernah dipermalukan Pesut Etam, sebutan PBFC, di Stadion Kanjuruhan (20/8).

”Karena itu, saya tidak menganggap PBFC sebagai tim ecek-ecek,” tegas Milomir seperti dikutip oleh Radar Malang.

BACA JUGA: Bukan Arsenal atau WBA yang Bikin Conte Cemas, tapi...

Sementara itu pelatih Persipura Angel Alfredo Vera tetap merendah ketika diprediksi menang mudah melawan Persegres Gresik sore ini. 

”Tidak juga,” tuturnya. 

Sebab, Persegres Gresik bukan lawan mudah karena mereka baru saja memetik tiga poin dari Persija.

“Karena itu, kami harus tetap memberikan respek kepada siapapun lawan kami,” tutupnya.(apu/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Leicester Permalukan Manchester City, Lihat!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler