Selain Anthony Beane, Perbasi Cari Pemain Naturalisasi Baru untuk Timnas Basket Indonesia

Selasa, 07 Februari 2023 – 22:28 WIB
Pebasket Anthony Beane saat berlaga untuk Indonesia Patriots di IBL 2023. Foto: IBL Indonesia

jpnn.com - Induk organisasi bola basket Indonesia (Perbasi) berniat mencari pemain naturalisasi baru untuk timnas putra menjelang SEA Games 2023.

Sejauh ini, Timnas basket Indonesia sudah hampir pasti menggunakan jasa Anthony Beane pada turnamen antarnegara Asia Tenggara itu.

BACA JUGA: Menjelang SEA Games 2023, Perbasi Kebut Proses Naturalisasi Anthony Beane

Pebasket kelahiran 6 Mei 1994 tersebut nantinya akan di plot menjadi point guard.

Sejauh ini mantan penggawa Legia Warszawa di Liga Polandia itu tampil apik saat membela Indonesia Patriots di IBL 2023.

BACA JUGA: Namanya Masuk Bursa Calon Anggota Exco PSSI, Sekjen Perbasi Nirmala Dewi Angkat Suara

Selain Beane, Perbasi juga berniat mencari pemain naturalisasi baru untuk bisa mengimbangi tim-tim di Asia Tenggara.

Maklum, beberapa rival seperti Filipina dan Thailand melakukan banyak pembenahan dengan menambah kekuatan mereka lewat pemain naturalisasi.

BACA JUGA: Perbasi: Pembukaan Kejurnas Basket U15 di Pangkalpinang Luar Biasa

Ketua Umum Perbasi, Danny Kosasih mengaku tengah mencari pemain naturalisasi yang cocok untuk kebutuhan tim.

Pada SEA Games edisi sebelumnya, Timnas Basket Indonesia mengandalkan pemain naturalisasi, Marques Bolden. Kini, Skuad Garuda bertekad mencari kekuatan tambahan.

"Kami sedang mencari pemain naturalisasi satu lagi. Kami tidak ingin mengambil risiko di SEA Games tahun ini. Terlebih SEA Games bebas menggunakan pemain naturalisasi," ungkap pria bernama lengkap Kho Poo Thai itu saat ditemui di kawasan Senayan, Selasa (7/2/2023).

Kekuatan Rival

Menjelang SEA Games 2021, Filipina menambah kekuatan dengan menaturalisasi Justin Brownlee.

Mantan pemain tim San Miguel Beermen itu menjadi pemain naturalisasi baru Filipina setelah sebelumnya memiliki Ange Kouame (Pantai Gading).

Indonesia sendiri mencari pemain naturalisasi baru guna mengantisipasi jadwal padat di tahun 2023.

Tercatat beberapa event seperti SEA Games, Asian Games hingga Kualifikasi Olimpiade akan dijalani Andakara Prastawa Dhyaksa cum suis.

Menarik melihat persiapan Indonesia menjelang SEA Games yang rencananya akan bergulir setelah IBL 2023 berakhir.

Terlebih Indonesia datang ke Kamboja dengan status sebagai juara bertahan.mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler