Selama Ramadan, JK Baru Lima Kali Buka Puasa di Rumah

Rabu, 21 Juni 2017 – 21:33 WIB
Wakil Presiden Jusuf Kalla saat buka bersama di Istana Wapres. Foto Humas Setwapres

jpnn.com, JAKARTA - Jadwal kerja Wakil Presiden Jusuf Kalla cukup padat selama Ramadan ini.

Sejak awal hingga jelang akhir Ramadan, sosok yang karib disapa JK itu baru lima hari berbuka puasa di rumah bersama keluarga.

BACA JUGA: Perdagangan Bilateral Indonesia-Swedia Diharapkan Lebih Seimbang

"Saya selalu katakan bahwa Ramadan itu kita setiap hari lebih banyak hablumminallah, tetapi juga karena hubungan kita seperti saya katakan tadi dengan Pak Masdar dan teman-teman bahwa selama Ramadan ini (yang sudah) 27 hari saya hitung-hitung baru lima kali saya buka puasa di rumah," kata dia.

Hal itu dikatakan JK saat buka puasa bersama dengan jajaran pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI), Palang Merah Indonesia (PMI), pejabat dan pegawai Sekretariat Wakil Presiden serta wartawan di Istana Wapres, Jakarta, Rabu (21/6).

BACA JUGA: Wapres: PNS Jangan Cuma Jadi Juru Ketik!

Dia mengaku sudah berbicara dengan Presiden Joko Widodo dan rekan-rekan lainnya soal suasan ke-Islaman di Indonesia yang sangat hebat dibanding negara lain.

"Coba bandingkan suasana kita dengan negara lain. Tanga kepada semua yang sering ke Arab atau ke Mesir, suasana mana yang lebih hebat? Ke-Islaman kita jauh lebih hebat dibandingkan dengan negara-negara yang lain," katanya.

BACA JUGA: JK: Kita Kehilangan Seorang Putra Bangsa Yang Baik

"Walaupun mereka menyebut dirinya negara Islam tetapi kita tetap NKRI, negara nasional tetapi suasana ke-Islamannya luar biasa."

Dia mengatakan, tentu kehidupan toleransi tetap dibutuhkan. Toleransi itu seperti saling menghormati. Masyarakat tidak bisa hidup tanpa menghormati satu sama lainnya.

"Mudah-mudahan Ramadan ini bagi saya secara bersama-sama ini buka puasa bersama terakhir untuk saya yang mengundang di sini. Cukuplah lima kali," katanya. Dia berharap mudah-mudahan Jumat tidak ada yang mengundang lagi supaya bisa buka puasa bersama dengan keluarga. "Begitu juga dengan bapak-bapak sekalian," kata JK. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua HMI: Wapres Boleh Ketemu Siapa Saja


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler