Selamat, Film Rudy Habibie Tembus Satu Juta Penonton

Senin, 11 Juli 2016 – 12:01 WIB
Film Rudy Habibie sudah tembus satu juta penonton

jpnn.com - JAKARTA - Pencapaian gemilang diraih oleh film Rudy Habibie. Jumlah penonton film yang tayang sejak 30 Juni 2016 itu, kini sudah menembus satu juta.

Pencapaian satu juta penonton disampaikan oleh CEO MD Corp Manoj Punjabi melalui akun Instagram miliknya, @manojpunjabimd.

BACA JUGA: Sophia Latjuba: Jangan Salahkan Presiden, Selama Belum Bisa Menghargai..

"1.010.000 penonton sampai saat ini," tulis Manoj, Senin (11/7).

Manoj menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang telah menonton film Rudy Habibie. "Terima kasih Indonesia dari kami," tulisnya.

BACA JUGA: Tol Brexit Makan Korban, Sophia Latjuba Bandingkan Di Jerman Saat Macet

Film Rudy Habibie menceritakan mengenai masa muda BJ Habibie. Pada hari pertama penayangan, film yang dibintangi oleh Reza Rahadian itu, berhasil meraih 101.637 penonton. Manoj menargetkan film Rudy Habibie bisa tembus hingga 10 juta penonton. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Ini Sederet Harapan Ashanty Untuk Aurel

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ultah ke-18, Aurel Tiup Lilin Bareng Mimi dan Om Raul


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler