Selebritas Papan Atas Inggris Terkenang Liburan ke Sumatera

Jumat, 21 Juli 2017 – 01:54 WIB
Bill Bailey. Foto: Paul Jeffers/SMH

jpnn.com, LONDON - Sumatera benar-benar bak putri jelita. Pesonanya sanggup membius semua wisatawan yang datang.

Segudang keindahan Sumatera juga selalu tertancap di benak para travelista yang pernah ke sana.

BACA JUGA: Film Sokola Rimba Rilis Serentak 21 November

Tidak mengherankan, banyak travelista tak bisa melupakan kenangan ketika bertamasya ke Sumatera.

Salah satunya adalah Bill Bailey. Komedian kondang asal Inggris itu mengaku memiliki kenangan hebat ketika pelesiran ke Sumatera beberapa tahun lalu.

Meski pelesirannya sudah terjadi cukup lama, Bailey ternyata masih mengingat dengan jelas momen liburannya di Sumatera.

Dalam wawancara dengan Express pada 8 Juli lalu, Bailey bahkan mengaku liburan ke Sumatera merupakan pelesiran yang paling diingat.

“Sebelas tahun lalu, saya dan istri pergi ke Sumatera di Indonesia selama dua pekan bersama anak kami yang masih bayi. Di suatu tempat, kami berkemah di bawah di hutan yang banyak gajahnya,” ujar Bailey.

Bintang Never Mind the Buzzcocks itu tidak menyebutkan lokasinya menginap. Meski begitu, pria 53 tahun tersebut merasakan pengalaman yang sangat hebat.

“Sangat menarik melihat gajah-gajah memindahkan kayu bulat dan memperbaiki jalan,” imbuh Bailey.

Selain itu, Bailey dan keluarga kecilnya juga mendapatkan pengalaman lain di tempat tersebut.

“Kami melihat kura-kura raksasa dan orang utan liar serta kehidupan burung yang spektakuler,” ujar Bailey.

Cukup? Belum. Bailey makin terkesan karena warga lokal menunjukkan keramahtamahan yang sangat tinggi.

Sikap penduduk lokal itu yang membuat Bailey dan keluarga kecilnya kerasan pelesiran di Sumatera.

“Penduduk desa sangat ramah. Anak saya juga merasakan momen yang luar biasa ketika bermain di sungai,” ujar Bailey.

Bailey makin bungah karena bisa membawa oleh-oleh yang sangat istimewa berupa meriam putar peninggalan Portugis.

Meski meriam itu memiliki berat satu ton, Bailey tetap membawanya ke Inggris.

“Saat ini, benda itu berada di kantor saya dan terlihat fantastis,” kata Bailey. (jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler