Selesaikan Papua, SBY Disarankan Libatkan JK

Senin, 25 Februari 2013 – 02:02 WIB
JAKARTA - Pemerintah disarankan tidak perlu malu meminta Jusuf Kalla terlibat langsung dalam penyelesaian konflik berkepanjangan yang terjadi di Papua. Anggota Komisi I DPR, Teguh Juwarno, menyatakan, JK-pangilan Jusuf Kalla- di samping menjabat Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), juga terbukti berhasil menyelesaikan konflik di Aceh, Poso dan Maluku.

"Meminta dan menempatkan orang yang tepat menyelesaikan masalah di Papua itu bagus dan memerlihatkan beliau (Presiden, red) seorang negarawan. Jadi bila perlu nggak usah malu-malu minta pak JK lagi," ujar Teguh  di Jakarta, Minggu (24/2).

Menurutnya, secara kultur memang ada perbedaan mendasar antara Aceh, Maluku dan Papua. Namun, lanjutnya, paling tidak pola-pola pendekatan yang dilakukan JK selama ini cukup positif.

"Apalagi dalam hal ini Pak JK figur yang cukup memahami daerah Indonesia Timur.  Merah Putih-nya juga sangat kuat, terus juga Ketua PMI yang jelas-jelas berperan untuk kemanusiaan," ujarnya.

Meski demikian Teguh hanya bisa memberi saran. Sebab, keputusan terakhir soal melibatkan JK dalam penyelesaian konflik Papua itu juga tergantung pada kesediaan pemerintah.

Namun politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu wanti-wanti agar penyelesaian konflik di Papua tidak melibatkan asing. "Karena justru akan memerlebar persoalan," ulasnga.

Selain itu Teguh juga meminta sebisa mungkin pemerintah menghindari pendekatan militer. "Jika yang ditempuh dengan memberlakukan Daerah Operasi Militer (DOM), itu juga kurang baik. Dan tentu saja masyarakat sipil akan menentang," ujarnya.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penetapan Tersangka Anas Berpotensi Cacat Hukum

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler