Seluruh Penampil di Opening Asian Games Jaga Rahasia Besar

Selasa, 28 Agustus 2018 – 05:00 WIB
Via Vallen tampil memukau saat pembukaan Asian Games 2018. Presiden Jokowi sampai ikut bergoyang. Foto: INASGOC/Wahyudin/pras/18

jpnn.com - Opening ceremony Asian Games 2018 pekan lalu (18/8) sungguh luar biasa. Menumbuhkan rasa bang yang hingga kini belum sirna.

Berikut beberapa hal unik mulai persiapan hingga apa yang terjadi di balik panggung saat hari H opening Asian Games 2018. (nor/c15/jan)

BACA JUGA: Asian Games 2018: Timnas Skateboard Tak Takut Lawan Jepang

Menghafal Blocking

Dengan area yang sangat luas, menghafal blocking menjadi salah satu tantangan bagi para performer. Tiap area dinomori. Posisi blocking harus tepat di titik yang seharusnya.

BACA JUGA: Kejutan Lagi, Vietnam Lolos ke Semifinal Asian Games 2018

Apalagi, dancer-nya berjumlah ratusan. Kalau posisinya tidak pas, bisa tabrakan. ’’Buat saya, menghafal blocking ini yang paling susah,’’ kata Wizzy. Mereka melakoni delapan kali latihan.

Rahasia Besar

BACA JUGA: Sunan Agung ke Perempat Final Tinju Asian Games 2018

Kerahasiaan seluruh proses latihan hingga geladi resik dijaga ketat. Setiap penampil menandatangani pernyataan untuk tidak membocorkan dalam bentuk apa pun. ’’Harus nahan banget untuk nggak fotoin. Bener-bener dijaga biar surprise,’’ kata Gamal GAC.

Nonton di Belakang Panggung

Saat di backstage menunggu giliran tampil dan setelah tampil, para pengisi acara membawa laptop masing-masing, streaming nonton bareng kemegahan opening.

BACA JUGA: Angka- angka seputar Opening Asian Games 2018, Oh Ternyata

BACA JUGA: Ini Alasan Para Penyanyi Opening Asian Games Diminta Lipsync

Momen Terbaik

’’Koreografi tari Ratoh Jaroe. Wah, nggak bisa diungkapkan dengan kata-kata,’’ ucap Cantika GAC. Kalau Audrey GAC, momen terbaik adalah waktu menyanyikan Garuda di Dadaku bareng-bareng. ’’Energinya luar biasa. Air mata sudah di ujung,’’ ungkapnya. (*)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... AG 2018: Kalah Jam Terbang, Libertus Ditekuk Petinju Jepang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler