Semarakkan Hari Armada, TNI AL Gelar Wayang Kulit Wahyu Katentreman

Selasa, 07 Desember 2021 – 03:55 WIB
Untuk menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Armada Republik Indonesia pada 5 Desember 2021, TNI AL menggelar pergelaran Wayang Kulit di Indoor Sport Komando Armada II (Koarmada II), Surabaya, Sabtu malam (4/12). Foto: Dispenal

jpnn.com, SURABAYA - Untuk menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Armada Republik Indonesia pada 5 Desember 2021, TNI AL menggelar pergelaran Wayang Kulit di Indoor Sport Komando Armada II (Koarmada II), Surabaya, Sabtu malam (4/12).

Kegiatan itu disaksikan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono dan pejabat TNI AL.

BACA JUGA: Jenderal Andika Sambangi Markas Koarmada II, Ini Tujuannya

Pergelaran kesenian wayang kulit dimulai pukul 22.00 WIB ini mengangkat  lakon "Wahyu Katentreman" dengan dalang Ki Sigit Aryanto dan sinden Agnes Serfonso wanita asal Hongaria.

Untuk memeriahkan jalannya pergelaran juga diundang bintang tamu Cak Yudho dan Cak Andik.

BACA JUGA: Marten Belau Tewas Saat Baku Tembak dengan TNI-Polri

Lakon “Wahyu Katentreman” bermakna permohonan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa untuk memberikan ilham dan kekuatan kepada para pemimpin TNI AL agar dapat membawa kejayaan Angkatan Laut dan memberikan kesejahteraan bagi prajuritnya serta memberikan manfaat bagi masyarakat sehingga menimbulkan ketentraman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pergelaran wayang diawali  penyerahan wayang Puntadewa oleh Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnurwanto kepada dalang Ki Sigit Aryanto.

BACA JUGA: TNI AL Melatih Kesigapan Personel Rumkital Tanggap Bahaya Kebakaran

Laksamana Yudo dalam sambutannya mengatakan pertunjukan wayang ini bukan hanya sekadar tontonan belaka, namun juga sebagai sebuah tuntunan dimana cerita dalam lakon bisa diambil hikmahnya untuk kehidupan di masa depan yang lebih tentram.

Sementara itu, tema Hari Armada tahun 2021 kali ini yakni "Armada RI Ksatria Pengawal Samudra Untuk Indonesia Tumbuh Indonesia Maju." 

Selain pagelaran wayang kulit TNI AL dalam menyemarakkan peringatan ini untuk menghibur masyarakat Surabaya dan sekitarnya pada hari minggu ini akan menggelar Navy Day berupa Kirab Pasukan dengan Gendering Suling (GS) Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL), pameran Alutsista, music performance, fashion show dan demontrasi Rajawali Laut Flight.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler