jpnn.com - BARCELONA — Setelah lama absen akibat cedera bintang Barcelona, Lionel Messi akhirnya kembali berlatih bersama klubnya. Dalam sesi latihan Miniestadi, Barcelona, Jumat (3/1) waktu setempat pemain Tim Nasional Argentina tersebut langsung menunjukkan taringnya. Ia, mencetak hat-trick dalam latihan resmi yang disaksikan lebih dari 13 ribu penonton tersebut.
‘’Lionel Messi, yang mencetak hat-trick di laga latihan merupakan salah satu atraksi utama dalam sesi yang disaksikan oleh 13 200 pendukung di Miniestadi,’’ tulis situs resmi Barca.
BACA JUGA: City Rotasi Pemain Lawan Blackburn
Seperti diketahui Messi harus istirahat bermain sejak November lalu akibat cedera. Ia baru mulai berlatih bersama rekan-rekannya , Kamis (2/1).
Latihan ini sekaligus sebagai pemanasan baginya untuk mengikuti laga perdananya melawan El Che dalam lanjutan La Liga di Camp Nou, Minggu (5/1) Wib.
BACA JUGA: Pelatih Oldham Sebut Suarez Tikus Jalanan
Kini dengan kembalinya Si Kutu—julukan Messi—dirasa sebagai angin segar bagi klubnya baik di liga domestic maupun Liga Champions yang akan digelar Febuari mendatang. (zul/jpnn)
BACA JUGA: Cedera Bahu, Ashley Young Absen Lawan Swansea
BACA ARTIKEL LAINNYA... Iker Casillas Kini Jadi Ayah
Redaktur : Tim Redaksi