jpnn.com, TOKYO - Indonesia menyisakan dua ganda putra di 16 Besar Japan Open. Mereka adalah Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Di atas kertas, lawan Fajar / Rian di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jumat (14/9) besok lebih berat ketimbang Marcus / Kevin.
BACA JUGA: Begini Strategi Ginting Lawan Axelsen di 8 Besar Japan Open
Fajar / Rian akan meladeni ranking dua dunia asal Tiongkok Li Junhui/Liu Yuchen. Namun, seharusnya Fajar / Rian tak perlu takut dengan ganda yang biasa dikenal di fan Indonesa dengan sebutan Tiang Listrik atau kadang Menara Kembar.
Pada pertemuan terakhir mereka bulan lalu, Fajar / Rian menang di semifinal Asian Games 2018. Dengan kemenangan itu, rekor pertemuan mereka dengan Li/Liu menjadi 2-3, masih tertinggal.
BACA JUGA: Line-up Perempat Final Tunggal Putri Japan Open 2018
"Maunya sih menang, karena di pertemuan terakhir kami bisa menang, kemenangan kemarin menjadi modal buat kami. Main Li/Liu kuat, mereka lebih percaya diri karena mereka sudah meraih gelar juara dunia (2018)," kata Fajar.
Sementara Marcus / Kevin 'hanya' melawan ganda Belanda peringkat 34 dunia Jelle Maas/Robin Tabeling. Namun, jangan salah. Jelle/Robin lah yang menghentikan langkah salah satu rival klasik Marcus / Kevin, Mathias Boe/Carsten Mogensen di 16 Besar. Selain duel yang melibatkan ganda Indonesia, partai lainnya mempertemukan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) vs He Jiting/Tan Qiang (Tiongkok) dan Chen Hung Ling/Wang Chi Lin (Taiwan) melawan Kim Won Ho/Seo Seung Jae (Korsel).
BACA JUGA: Ginting Tembus Perempat Final Japan Open, Siapa Lagi?
Andai Marcus / Kevin dan Fajar / Rian sama-sama menang, dua ganda putra terbaik Indonesia itu akan jumpa di final. (adk/jpnn)
Perempat final ganda putra Japan Open 2018
1. Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya vs Jelle Maas/Robin Tabeling (Ranking BWF: 1 vs 34. Rekor pertemuan: 0-0)
2. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi vs He Jiting/Tan Qiang (Ranking BWF: 21-19. Rekor pertemuan: 0-1)
3. Chen Hung Ling/Wang Chi Lin vs Kim Won Ho/Seo Seung Jae (Ranking BWF: 11 vs 29. Rekor pertemuan 0-1)
4. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Li Junhui/Liu Yuchen (Ranking BWF: 8 vs 2. Rekor pertemuan: 2-3)
Semifinal: Menang 1 vs M2, M3 vs M4
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejutan! Pemain Unggulan Berguguran di 16 Besar Japan Open
Redaktur & Reporter : Adek