jpnn.com - INGGRIS - Pemain sayap Tottenham Hotspur, Eric Lamela mengungkapkan ia akhirnya bisa beradaptasi dengan Premier League.
Musim ini, pemain 22 tahun itu mulai menunjukkan bentuk permainan terbaiknya di Tottenham dengan mencetak empat gol dalam 10 pertandingan.
BACA JUGA: Hmmmm... Mourinho Masih Percaya Diego Costa
Dua musim pertama sejak didatangkan dari AS Roma Lamela kesulitan masuk dalam sistem permainan Tottenham. Kondisi itu membuat ia kerap diberitakan akan hengkang dari White Hart Lane.
Namun ia membantah dan mengatakan kedatangan Mauricio Pochettino memberi pengaruh positif pada dirinya.
BACA JUGA: Gelar Liga Mustahil Bagi Chelsea
"Dalam beberapa hal kedatangan Pochettino telah menolong saya, namun saya belajar banyak dari Andre Villas-Boas dan Tim Sherwood," ujar Lamela seperti dilansir dari laman ESPNFC.
"Seorang pemain selalu belajar dari setiap pelatih sepanjang karirnya," ujar Lamela.
BACA JUGA: Duh...Ada Apa Dengan Starter Manchester City? Ini Penjelasan Pellegrini
Lamela mengaku kini dirinya lebih percaya diri karena telah beradaptasi dengan sepak bola Inggris. "Namun sepak bola Inggris tidak mudah karena selalu ada hal baru yang muncul," kata Lamela.(ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dibantai Liverpool, Pellegrini: Ini Namanya Bencana Besar Bagi Tim
Redaktur : Tim Redaksi