jpnn.com, MADRID - Real Madrid gagal menunjukkan permainan sempurna saat menjamu Levante di Santiago Bernabeu, Sabtu (14/9) malam WIB.
Tim asuhan Zinedine Zidane itu memang menang, 3-2. Namun, El Real yang unggul tiga gol di babak pertama, kehilangan konsentrasi di 45 menit kedua. Levante yang bermain taktis, mendapatkan dua gol dan mendominasi jalannya babak kedua.
BACA JUGA: Jadwal Pekan Keempat La Liga, Ada Peluang Debut Buat Eden Hazard
Tuan rumah yang bermain apik di babak pertama, unggul pada menit ke-25 lewat sundulan Karim Benzema, menerima umpan manja dari Dani Carvajal. Benzema kembali melaksanakan tugasnya sebagai bomber pada menit ke-31, kali ini menerima umpan bijaksana dari James Rodriguez.
Si pemain Kolombia sejatinya punya peluang melepaskan tembakan ke gawang Levante, tetapi lebih memilih mengirim umpan pendek ke Benzema yang dengan tenang menyelesaikannya menjadi gol. Benzema; empat gol dalam empat pertandingan!
BACA JUGA: Aneh, Cedera Betis Lionel Messi Belum Sembuh
Gol ketiga lahir dari sontekan Casemiro. Gol yang tercipta pada menit ke-40 ini juga lahir berkat kerja sama tim yang apik. Vinicius Junior yang melihat Casemiro berlari bebas ke dalam kotak penalti Levante mengirim umpan terukur ke Casemiro.
Permainan cantik Real di babak pertama tak terlihat lagi di babak kedua. Tuan rumah tertekan sejak awal babak kedua. Pemain Levante yang dipinjam dari Real Madrid, Borja Mayoral mencetak gol saat babak kedua baru berjalan empat menit. Mayoral memanfaatkan kurangnya komunikasi antara Dani Carvajal, Raphael Varane dan Sergio Ramos.
Setelah gol tersebut, Levante makin menjadi-jadi. Anehnya, Zidane malah memutuskan mengeluarkan Casemiro yang bermain baik, dan menggantinya dengan Eden Hazard (debut di La Liga) pada menit ke-60. Gelandang bertahan keluar, gelandang serang/penyerang sayap masuk.
Mungkin maksud Zidane pengin memberi Casemiro istirahat untuk kepentingan laga tandang Liga Champions ke markas Paris Saint-Germain, Kamis (19/9) dini hari WIB.
Real tanpa Casemiro makin tertekan. Tidak ada pemain yang menjadi pemutus serangan Levante. Gawang Real pun jebol lagi di menit ke-75, berkat sundulan Gonzalo Melero.
Madrid terbangun di saat fan mereka mulai waswas. Hazard, Vinicius, James dan Luka Jovic (masuk menggantikan Benzema) mulai menari dan meliuk membuka peluang. Sayang, selalu gagal mencetak gol tambahan, termasuk saat Vinicius mencetak gol, tetapi dianulir (VAR) lantaran James sudah tertangkap offside. Sementara Levante yang bermain lebih rapi, berkali-kali mendapat peluang, tetapi kurang tenang dalam penyelesaian. Skor 3-2 bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini untuk sementara membawa Real ke posisi kedua klasemen dengan delapan poin dari empat pertandingan. Sementara Levante di posisi kelima dengan enam poin dari empat laga. Puncak klasemen ditempati Atletico Madrid dengan sembilan poin, baru melakoni tiga pertandingan (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Adek