Senangkan Hati Kim Jong-un, Dennis Rodman Kasih Hadiah Pertandingan Basket

Deklarasikan Friends for Life, Ajak Rekan-Rekan NBA All Stars ke Korut

Selasa, 07 Januari 2014 – 10:01 WIB
Kim Jong-un dan Dennis Rodman. Foto: New York Daily News

jpnn.com - Untuk kali keempat sejak Kim Jong-un memimpin Korea Utara (Korut), Dennis Rodman kembali melawat Kota Pyongyang. Sama seperti tiga kunjungan sebelumnya, mantan pebasket profesional itu menegaskan bahwa lawatannya bebas muatan politik. Bagi dia, berkunjung ke Korut sama dengan bermain ke rumah teman.

= = = = = = = = = = = = = = = = = = =

BACA JUGA: Maksud Hati Mau Romantis, Terjebak di Dalam Mesin Cuci

KEMARIN (6/1) Rodman dan lima pebasket Amerika Serikat (AS) lainnya tiba di Beijing Capital International Airport (BCIA). Dari Tiongkok, mereka langsung melanjutkan perjalanan ke Korut. Pemain basket yang gemar mengubah warna rambutnya itu mengajak rekan-rekannya dari NBA All-Stars. Di antaranya, Kenny Anderson, Cliff Robinson, dan Vin Baker.

Eric "Sleepy" Floyd, Doug Christie, dan Charles D. Smith yang dulu menjadi andalan New York Knicks juga bakal menyusul Rodman ke Pyongyang. Demikian juga empat streetballers asal Negeri Paman Sam tersebut.

BACA JUGA: Pinggul Kanselir Jerman Retak Akibat Ski

Menurut rencana, pria 52 tahun itu menyelenggarakan pertandingan persahabatan dengan tim basket Korut. Pertandingan tersebut menjadi kado ulang tahun istimewa bagi Jong-un pada Rabu besok (8/1).

Dalam jumpa pers di bandara yang terletak di Kota Beijing kemarin, Rodman menuturkan bahwa pertandingan persahabatan tersebut bisa menjadi pembuka pintu dialog. Dengan cairnya hubungan AS dan Korut lewat adu basket, menurut dia, dua negara akan bisa membahas lebih banyak hal. Tetapi, sebagai atlet, dia tidak mengusung agenda politik sedikit pun dalam kunjungan kali ini.

BACA JUGA: Orang Mabuk Panjat Gedung, Nyangkut Dua Jam

"Saya tidak bakal mendatangi dia dan berkata, 'Hei, apa yang kamu lakukan itu tidak benar.' Itu bukan gaya saya. Saya berteman dengan dia dan saya menyayanginya," kata pebasket nyentrik yang pernah menjadi kekasih Madonna tersebut sebagaimana dilansir Agence France-Presse.

Rodman menyatakan kenal baik dengan Jong-un sejak sebelum putra bungsu mendiang Kim Jong-il itu terjun ke dunia politik. Pertemanan Rodman dan Jong-un terjalin akrab sejak kunjungan perdana mantan suami Carmen Electra tersebut ke Korut pada Februari lalu. Ketika itu dua tokoh beda profesi tersebut mendeklarasikan diri sebagai friends for life alias teman selamanya. Setelah lawatan perdananya, mantan power forward Chicago Bulls itu lantas kembali ke Korut pada tahun yang sama.

Bagi Jong-un yang gila basket, Rodman bukanlah sosok asing. Bahkan, saat masih menimba ilmu di Swiss, bapak seorang anak itu tercatat sebagai penggemar fanatik Chicago Bulls. Karena itu, dia sangat bangga ketika Rodman yang adalah idolanya tersebut berkenan datang ke Korut. Apalagi, pebasket yang gemar merajah tubuhnya itu mau bersusah payah merancang pertandingan basket untuk Jong-un.

Konon, Rodman sengaja mengusung rekan-rekannya yang juga pebasket profesional ke Korut untuk menyenangkan hati Jong-un. Selain lima teman yang dia usung kemarin, beberapa atlet basket lain dijadwalkan tiba hari ini (7/1). Tidak hanya mengumpulkan rekan-rekannya sesama bintang basket, namun dia juga rela menularkan ilmunya kepada para pebasket Korut dalam tahap persiapan akhir tahun lalu.

Meski menyatakan buta politik, Rodman mengapresiasi gebrakan Jong-un di Korut. Menurut dia, temannya itu sedang berusaha mengubah negara komunis tersebut dan menjadikannya lebih modern. "Marshal (Jong-un) berusaha keras mengubah negeri ini," ungkapnya. Karena itu, dia sengaja mengajak rekan-rekannya agar merasakan sendiri perbedaan yang terjadi.

"Berada di sini memberikan perasaan yang luar biasa kepada kami. Saya harap mereka bisa mengabarkannya kepada dunia, apa yang mereka lihat di sini," papar Rodman. (AP/AFP/hep/c14/tia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berebut Makanan, 14 Nyawa Melayang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler