jpnn.com, JAKARTA - Orang tua Ayu Ting Ting, Abdul Rozak dan Umi Kalsum telah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Selasa (12/10).
Keduanya diperiksa sebagai saksi terkait laporan Ayu Ting Ting atas kasus penghinaan yang dilakukan seorang haters.
BACA JUGA: Tante Ernie Sampaikan Kabar Duka, Innalillahi
Didampingi Ayu Ting Ting dan tim kuasa hukum, Abdul Rozak mengumbar senyum ke arah awak media usai diperiksa.
"Ya, enggak apa-apalah. Kami harus mengikuti," kata Abdul Rozak lantas tersenyum di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (12/10).
BACA JUGA: Usai Diperiksa Polisi, Anak Nia Daniaty Buru-buru Pulang ke Rumah, Ini Sebabnya
Dalam agenda klarifikasi tadi, pria yang karib disapa Ayah Rozak itu tidak terlalu banyak mendapat pertanyaan dari penyidik.
Dia ditanya seputar laporan Ayu Ting Ting terhadap pemilik akun gundik_empang.
BACA JUGA: Akhirnya Bertemu Raul Lemos, Krisdayanti Ungkap Hal yang Paling Dirindukan
"Enam (pertanyaan)," imbu Abdul Rozak.
Ayu Ting Ting melaporkan seorang haters atas dugaan penghinaan ke Polda Metro Jaya pada 20 Agustus 2021.
Adapun yang dilaporkan oleh Ayu Ting Ting adalah akun Instagram gundik_empang yang diduga milik Kartika Damayanti alias KD.
Orang tua Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dan Ayah Rozak sebelumnya sempat menyambangi rumah orang tua KD di Bojonegoro, Jawa Timur. (mcr7/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita