Seperti ini Sosok Mantan Bos Matahari di Mata Tito

Minggu, 11 Maret 2018 – 04:11 WIB
Keluarga dan kerabat mengelilingi jenazah Hari Darmawan yang ditemukan tewas di Sungai Ciliwung, Cisarua, Bogor, Sabtu (10/3) pagi. Foto: istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Kematian Hari Darmawan mantan pemilik Matahari Departement Store sangat disesalkan Pengamat hukum Tito Hananta Kusuma.

Tito kenal almarhum saat dirinya menjadi kuasa hukum salah satu bank dan bertransaksi bisnis dengan Hari.

BACA JUGA: Misteri Kematian Bos Matahari, Bareskrim Diminta Bertindak

Di mata Tito, almarhum Hari merupakan sosok yang baik.

“Korban seorang pengusaha yang ramah dan rendah hati,” kenang Tito kepada jpnn.com kemarin.

BACA JUGA: Mantan Bos Matahari Dihabisi? Ini Penjelasan Polisi

Dengan kematian pemilik Taman Wisata Matahari (TWM) itu, Indonesia kata dia telah kehilangan pelopor bisnis departement store.

Karena itu, Tito meminta Bareskrim ikut turun tangan supaya kasus tersebut segera terungkap. Terlebih, banyak kejanggalan dalam insiden tersebut.

BACA JUGA: Dugaan Sementara Polisi soal Sebab Kematian Eks Bos Matahari

"Apalagi ada keanehan handphone milik korban hilang. Dalam mengungkap kasus hukum biasanya handphone menjadi alat bukti dan petunjuk untuk mengungkap suatu kejahatan," tutur dia.

Sebelumnya, Hari sempat dilaporkan hilang pada Jumat (9/3) malam. Kemudian Sabtu (10/3) pagi ditemukan tewas tersangkut di Sungai Ciliwung. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bos Matahari Ditemukan Meninggal Dunia, Begini Kronologisnya


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Elfany Kurniawan, Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler