Serena Susah Payah Rebut Tiket Final

Minggu, 17 Agustus 2014 – 12:44 WIB

jpnn.com - CINCINNATI - Jalan yang ditempuh Serena Williams untuk merebut tiket final Cincinnati Masters 2014 benar-benar terjal. Serena dipaksa bekerja keras ketika menekuk Caroline Wozniacki lewat laga rubber set dengan skor 2-6, 6-2, 6-4 pada babak semifinal yang digeber di Lindner Family Center, Minggu (17/8) WIB.

Setelah kalah di set pertama, Serena harus berjuang ekstrakeras untuk memetik kemenangan di dua set tersisa. Kemenangan itu membuat Serena kini unggul head to head atas Wozniacki dengan agregat 8-1.

BACA JUGA: Dekati Gelar Ke-6, Federer Tembus Final Cincinnati Masters

“Saya merasa lelah dalam pertandingan ini. Jadi, saya hanya mengatakan pada diri saya sendiri untuk melakukan service dengan lebih keras pada set kedua,” terang Serena sebagaimana dilansir laman resmi WTA.

Kemenangan itu membuat Serena berpeluang mengakhiri rekor buruknya di Cincinnati Masters. Hingga kini, pemilik 17 gelar Grand Slam itu belum sekalipun menjuarai Cincinnati Masters. Musim lalu, Serena ditekuk Victoria Azarenka di babak final.

BACA JUGA: Manchester City Belum Prioritaskan Kontrak Baru Joe Hart

“Saya memberikan semua yang saya punya pada hari ini. Saya tak menyangkan bakal melakukan hal ini di musim panas. Untungnya, saya masih tetap bertahan di turnamen ini,” tegas Serena.(jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Warga Kolombia Gugat FIFA Rp 15,6 T

BACA ARTIKEL LAINNYA... Everton Kehilangan Ross Barkley Selama 4 Bulan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler