Seru, Keras, Dramatis... Persib Akhirnya Tahan Imbang PSM

Sabtu, 29 Oktober 2016 – 20:46 WIB
Fans Persib Bandung. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - MAKASSAR - Laga seru PSM Makassar kontra Persib Bandung di Stadion Mattoangin Makassar, Sabtu (29/10) berakhir imbang 2-2‎. 

Laga ini benar-benar menguras emosi pemain dan pelatih, serta manajemen kedua tim.

BACA JUGA: Diwarnai Aksi Protes, Laga Sempat Terhenti Lima Menit

Saling kejar gol, permainan keras‎, dan protes dari pemain kedua tim, mewarnai laga ini. 

Kedudukan sempat imbang 1-1 pada babak pertama, setelah PSM mampu mencetak gol cepat pada menit ke-8 via Titus Bonai. 

BACA JUGA: Wow! Perlawanan Keras Persib di Mattoangin

Febri Hariyadi kemudian menyamakan pada menit ke-18. Memasuki babak kedua, laga berlangsung sengit dan keras. 

Tapi, setelah gol Hikspoors pada menit ke-67 yang disahkan wasit meski sempat terjadi pelanggaran terhadap kiper, laga menjurus kasar.

BACA JUGA: WBA vs City, Guardioala: Saya Masih Perlu Waktu Belajar

Setelah Persib protes dan sempat tak melanjutkan laga selama lima menit, permainan menjadi sangat panas. 

Melanjutkan laga dengan hawa yang berbeda, benturan-benturan di atas lapangan pun menjadi  lebih kerap terjadi.

Diawali oleh pelanggaran berupa menginjak punggung Febri dengan sengaja Zulvin, membuat wasit mengeluarkan kartu merah pada menit ke-74. Ini menjadikan Persib bersemangat. 

Saat laga menyisakan dua menit menuju menit ke-90, kembali terjadi insiden saling dorong dan nyaris adu pukul antara Titus Bonai dan Rachmat Hidayat. 

Kondisi laga yang panas ini membuat konsentrasi PSM menurun, memasuki menit ke-92, bermula dari umpan Jajang Sukmara, menjadikan ‎kemelut di dalam kotak penalti. 

Kim Kurniawan yang tak terjaga, langsung melepas sepakan yang menjebol gawang Saiful. 

Skor 2-2 ini pun menutup laga. Persib akhirnya memenuhi ekspektasi, membawa pulang poin dari laga di Makassar. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dovizioso Start Terdepan, Rossi dan Lorenzo Lengkapi Baris Depan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler